Categories: Kayong Utara

Penginapan dan Toko ATK Family Sukadana Terbakar

KalbarOnline, KKU – Sebuah rumah penginapan dan toko ATK Family yang berlokasi di Jalan Tanjungpura Sukadana, Kabupaten Kayong Utara, terbakar pada Jumat (16/09/2022) pagi, sekitar pukul 02.00 Wib.

Kapolres Kayong Utara, AKBP Arief Hidayat melalui Piket Pawas, Aipda Jefri M yang mendatangi lokasi kebakaran menyampaikan, bahwa dari informasi warga setempat, dua bangunan yang terbakar tersebut merupakan milik Udin.

“Terjadinya kebakaran diketahui oleh saksi, masyarakat yang menginap atau tamu di lantai 2 di tempat tersebut melihat asap tebal dari arah bawah yang diduga dari arah ruko ATK, sehingga warga yang pada saat itu sedang menginap untuk segera menyelamatkan diri dan melaporkan kepada pihak manajemen penginapan,” katanya.

Selanjutnya, pada pukul 02.20 Wib, sebanyak 3 unit kendaraan Tim Pemadam Kebakaran Kabupaten Kayong Utara tiba di TKP dan langsung melakukan pemadaman. 

Dibantu dari anggota Polres Kayong Utara, Polsek Sukadana dan warga sekitar, akhirnya api dapat dipadamkan sekira pukul 04.00 Wib.

Jefri menerangkan, dari hasil pengecekan TKP dan keterangan saksi, untuk ruko ATK dan penginapan, terbakar habis, sedangkan 1 unit rumah yang berada di belakang dan ruko yang berada di samping, dapat diselamatkan.

Jefri menjelaskan, bahwa sejauh ini diketahui tidak ada korban jiwa. Seluruh warga yang menginap pada saat kejadian atau seluruh tamu yang ada di penginapan, sudah keluar untuk menyelamatkan diri.

“Untuk jumlah dan kerugian belum dapat ditaksir,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan, untuk penyebab terjadinya kebakaran diduga dari korsleting listrik arus pendek yang berasal dari ruko ATK Family. 

“Api cepat membesar, karena barang-barang yang berada di ruko tersebut adalah barang yang mudah terbakar,” jelas Jefri. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Jelang Idul Adha, Angka Inflasi di Pontianak 2,65 persen

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Hari Raya Idul Adha, angka inflasi Kota Pontianak menyentuh angka 2,65…

2 hours ago

Pj Wako Pontianak Minta PPDB 2024 Berlangsung Transparan

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 akan dimulai. Untuk mempersiapkan…

2 hours ago

Pemkot Salurkan Bantuan Uang Tunai kepada 3.350 KK

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pontianak menyalurkan bantuan…

3 hours ago

400 Paket Sembako Ludes dalam Sejam Jam di Pasar Murah Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – 400 paket sembako ludes terjual hanya dalam waktu kurang dari 60 menit,…

3 hours ago

Pj Wako Ani Sofian Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelar program padat karya yang melibatkan masyarakat di…

3 hours ago

Wabup Ketapang Serahkan Trophy Juara Umum dan Petinju Terbaik di Kejuaraan Tinju Dandim CUP 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kejuaraan tinju amatir Dandim Cup 1203/Ketapang Tahun 2024 secara resmi ditutup oleh…

4 hours ago