Categories: Ketapang

Perkuat Solidaritas Organisasi, KNPI Ketapang Gelar Seminar Entrepreneur

KalbarOnline, Ketapang – DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Ketapang menggelar rapat koordinasi Ketua DPD KNPI se-Kabupaten Ketapang serta seminar entrepreneur, Sabtu (10/09/2022). 

Ketua KNPI Ketapang, Uti Royden Top mengatakan, kegiatan ini digelar untuk memperkuat solidaritas organisasi. 

Menurutnya, KNPI adalah organisasi kepemudaan yang besar di Indonesia. Untuk itu, seluruh pengurus harus tetap menjaga soliditas.

“Organisasi ini perlu kita rawat bersama. Soliditas organisasi terus kita pupuk demi tujuan kita bersama,” ujarnya.

Ia menyebut kalau pengurus KNPI harus bekerja keras, berpikir cerdas dan berpikir serta bekerja berkualitas.

“Kita sendiri yang bisa membangun organisasi ini. Secara nasional hingga ke daerah organisasi ini sangat solid karena yang tergabung adalah para pemuda yang memiliki kapasitas,” tegasnya.

Politisi Partai Golkar itu berharap, dengan kebesaran organisasi KNPI, dapat dimanfaatkan secara baik dan positif oleh pengurus dan seluruh kader. 

Ketua DPW KNPI Kalimantan Barat, Erry Iriansyah mengatakan, KNPI ketapang harus tetap solid serta menjalin komunikasi dengan baik antar OKP.

“Komunikasi yang baik mampu meminimalisir timbulnya perpecahan di tubuh KNPI,” ujarnya.

Usai membuka seminar, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Ketapang, Satuki Huddin memberikan apresiasi yang tinggi bagi KNPI Ketapang.

“Kegiatan ini merupakan kegiatan yang efektif, bisa mengumpulkan 35 OKP dan Organisasi Etnis Kepemudaan di Kabupaten Ketapang,” ucapnya.

Satuki berharap, KNPI dapat terus meningkatkan koordinasi dan konsolidasi antar OKP dan organisasi kepemudaan di Kabupaten Ketapang.

Sementara itu, Ketua Panitia Rakor dan Entrepreneur, Fachrur Rizal mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang turut andil dalam mensukseskan acara ini.

“Selanjutnya perlu kami sampaikan bahwasannya peserta rakor dan seminar hari ini berasal dari 35 OKP dan organisasi kepemudaan antar etnis se-Kabupaten Ketapang,” paparnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala UMKM Ketapang, Kajari Ketapang, Kesbangpol Ketapang, ketua dan sekretaris OKP serta Organisasi Kepemudaan Etnis se-Kabupaten Ketapang. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

24 mins ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

28 mins ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

30 mins ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

1 hour ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

5 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

8 hours ago