Categories: MelawiSport

Melawi Tuan Rumah Kejurda Panahan Tingkat Kalbar 2022

KalbarOnline, Melawi – Kabupaten Melawi menjadi tuan rumah Kejurda Panahan Provinsi Kalbar 2022 yang akan digelar di lapangan eks Stadion MTQ Desa Kenual, Kecamatan Nanga Pinoh, pada Sabtu (03/09/2022).

Ketua Pengcab Perpani Melawi, Widya Rima mengungkapkan, sejumlah persiapan telah dilakukan panitia, dengan harapan kejuaraan panahan yang baru pertama kali digelar di Melawi ini bisa sukses.

Widya mengatakan, bersamaan dengan event Kejurda Panahan Tingkat Kalbar ini, juga akan digelar Melawi Archery Championship (MAC) III–yang dihelat sehari setelahnya.

“MAC III ini jadi ajang warming up (pemanasan, red) bagi atlet panahan sebelum mengikuti Porprov Kalbar 2022 mendatang. Jadi peserta Kejurda nanti selain ikuti Kejurda akan ikuti MAC III,” ujar Widya Rima, Jumat (02/09/2022).

Dia menjelaskan, seluruh kabupaten/kota di Kalbar sudah memastikan diri mengirimkan atletnya. Kejurda ini digelar sebagai ajang seleksi kejurnas.

Pada kejurda, lanjut Widya, akan diperlombakan nomor horsebow kategori 40 meter dan 30 meter serta nomor 20 meter untuk anak-anak. Sedangkan di ajang MAC III, diperlombakan nomor horsebow, barebow dan recurve putra putri.

“Harapan kami even ini mudah-mudahan Melawi sukses dalam pelaksanaan Kejurda pertama kali digelar di Melawi ini, sukses pelaksanaan dan sukses prestasi,” jelasnya. (Bahrum Sirait)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Mendagri Imbau Kepala Daerah Lakukan Kerja Sama Pemberitaan dengan PWI, Demi Wujudkan Pilkada Damai 2024

KalbarOnline, Jakarta - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Muhammad Tito Karnavian menerbitkan Surat Edaran (SE)…

3 mins ago

Suami Ancam Jual Istri Hingga Melakukan Kekerasan Terhadap Anak dan Mertua

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang wanita berinisial RR (35 tahun) melaporkan suaminya AT (36 tahun)…

9 mins ago

PN Ketapang Menangkan PT CMI pada Perkara Tumpang Tindih WIUP di Desa Karya Baru Kecamatan Marau

KalbarOnline, Ketapang - Pengadilan Negeri (PN) Ketapang akhirnya memenangkan pihak PT Cita Mineral Investindo (CMI)…

6 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

7 hours ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

7 hours ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

7 hours ago