Categories: EkonomiKapuas Hulu

Erlinawati Nasir Apresiasi PD IPEMI Kapuas Hulu yang Sudah Mulai Realisasikan Program Kerjanya

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Pasca dilantik secara resmi, pada tanggal 20 Agustus 2022 kemarin, Pengurus Daerah Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (PD IPEMI) Kabupaten Kapuas Hulu bersama Pengurus Wilayah (PW) IPEMI Provinsi Kalbar melakukan kunjungan ke UMKM Embaloh Hilir, Minggu (21/08/2022).

Ketua PW IPEMI Kalbar, Erlinawati Nasir mengatakan, bahwa para pelaku UMKM Embaloh Hilir itu nantinya juga akan dilantik menjadi Pengurus Cabang (PC) IPEMI Kecamatan Embaloh Hilir.

“Pada hari ini kami ke Embaloh Hilir guna pemantapan calon PC IPEMI Embaloh Hilir dan memfasilitasi UMKM yang ada di Embaloh Hilir ini,” ujar Erlinawati Nasir.

Menurut Erlinawati, potensi UMKM yang ada di Kapuas Hulu tidak kalah dengan UMKM yang ada daerah lain, hanya saja UMKM ini masih perlu berinovasi agar produk mereka bisa bernilai jual tinggi.

PD IPEMI Kabupaten Kapuas Hulu dan PW IPEMI Kalbar berfoto bersama pelaku UMKM saat melakukan kunjungan ke UMKM Embaloh Hilir, Minggu (21/08/2022). (Foto: Istimewa)

“Selain itu, UMKM bisa maju dengan adanya dukungan dari semua pihak, melalui IPEMI diharapkan pemasaran dan packaging produk-produk UMKM Kapuas Hulu bisa lebih baik lagi dan luas pemasarannya,” ungkap Anggota DPD RI ini.

Erlinawati juga turut mengapresiasi peran PD IPEMI Kapuas Hulu yang langsung melakukan program kerjanya pasca dilantik–dengan melakukan kunjungan dan pembinaan terhadap para pelaku UMKM di kecamatan.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua PD IPEMI Kapuas Hulu, Lisma Roliza mengutarakan, bahwa kunjungannya ke Embaloh Hilir merupakan start awal dari realisasi program kerja bagi calon Pengurus Cabang (PC) yang ada di beberapa kecamatan. 

“Hari ini kita berkunjung dan memotivasi UMKM yang berada di Embaloh Hilir. Harapan saya kedepan, produk-produk UMKM binaan IPEMI bisa terus produksi, sehingga mampu membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat Kapuas Hulu  dan khususnya kaum perempuan,” ucap Lisma Roliza.

Sebelumnya, rangkaian pelantikan PD IPEMI Kapuas Hulu dimulai dari peninjauan pembuatan kerupuk basah di Asyifa, dilanjutkan dengan santunan ke Pesantren Al-Fattah Baung. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Diduga Korupsi, Polres Kapuas Hulu Tahan Oknum Kades Berinisial FKM

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Unit Tindak Pidana Korupsi Sat Reskrim Polres Kapuas Hulu menahan Kepala…

6 mins ago

Sepanjang Januari – April 2024, Bea Cukai Kalbar Sita 2,9 Juta Rokok Ilegal

KalbarOnline, Pontianak - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kalimantan Barat menggelar konferensi pers…

23 mins ago

Bungkus Sabu Dalam Plastik Teh, Pria di Sanggau Diamankan Petugas

KalbarOnline, Sanggau – Seorang pemuda berinisial JA di Sanggau, Kalbar, diamankan petugas Bea Cukai usai…

24 mins ago

Santriwati di Riau Nyaris Dicabuli Pengemudi Sampan Saat Pulang dari Pondok

KalbarOnline, Riau - Beredar di media sosial sebuah video seorang santriwati di Riau dalam kondisi…

26 mins ago

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

18 hours ago