Categories: Pontianak

Gubernur Kalbar Dukung Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih ke Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak – Guna mendukung program Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, Gubernur Kalbar, Sutarmidji membagikan bendera merah putih kepada masyarakat, Selasa (16/08/2022).

Kegiatan yang dilaksanakan di Kawasan GOR Khatulistiwa itu sekaligus dirangkai dengan program Gerakan Penanaman Pohon Endemik.

Sutarmidji menyampaikan, bahwa program pembagian 10 juta bendera merah putih ini merupakan rangkaian dari peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-77.

“Karena selama 77 tahun Indonesia merdeka, masih banyak masyarakat yang belum atau tidak memasang bendera pada hari kemerdekaan. Kami mengambil tanggal 16 Agustus ini supaya besok ( tanggal 17 Agustus) bendera langsung dipasang,” katanya.

Sementara untuk kegiatan penanaman pohon endemik sendiri, disampaikannya, merupakan program menghutankan beberapa area, salah satunya di area GOR Khatulistiwa yang mempunyai wilayah 18 Hektar.

“Seharusnya separuh area GOR ditata untuk penghijauan atau hutan kota, sehingga pohon yang ditanam betul-betul memperhatikan master plan pembangunan GOR,” jelasnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Kalimantan Barat, Adi Yani mengatakan, adapun tanaman endemik yang ditanam yakni berjumlah 77 batang, hal itu disesuaikan dengan peringatan HUT RI yang ke-77.

“Tanaman endemik Kalimantan Barat, antara lain belian, sengon, kemudian ditambah tanaman buah-buahan yang produktif agar area GOR bisa teduh, rindang, dan lestari, sehingga memudahkan dan membuat nyaman orang-orang yang berolahraga di sekitar area GOR,” jelas Adi Yani.

Hadir dalam dua kegiatan tersebut, Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Lismaryani Sutarmidji, Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson, para kepala perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, pimpinan lembaga terkait, serta pengurus PKK Provinsi Kalimantan Barat. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

17 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

18 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

19 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

19 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

19 hours ago