Presiden Jokowi Puji Wali Kota Edi: Jadikan Pontianak Semakin Hijau dan Tertata

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mendapat pesan khusus dari Presiden RI Joko Widodo saat kunjungan kerjanya ke Kota Pontianak pada Selasa (9/8/2022) kemarin.

Pesan yang disampaikan RI 1 kepada dirinya saat makan siang di Restoran Pondok Kakap, diantaranya melanjutkan penataan Kota Pontianak sehingga lebih maju dan ekonomi tumbuh pesat serta nyaman bagi warganya. 

“Jadikan Kota Pontianak semakin hijau dan tertata, kan kamu arsitek,” ucap Edi menirukan perkataan presiden, Rabu (10/8/2022).

Menurutnya, latar belakang dirinya sebagai arsitek telah diketahui Jokowi. Presiden Jokowi menilai Kota Pontianak terlihat indah, bersih dan lebih tertata.

“Buat kota semakin nyaman bagi warga, itu yang beliau (Presiden RI) pesankan ke saya,” ungkapnya.

Edi menambahkan, dalam kesempatan itu, ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden Jokowi atas dukungan pemerintah pusat, terutama Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), untuk percepatan pembangunan.

“Misalnya, penataan waterfront, pembangunan konsep kota baru dan duplikasi Jembatan Kapuas I,” tuturnya.

Sebagai catatan, gelar “Arsitek Bangun Kota” disandang Edi Rusdi Kamtono kala dirinya maju pada Pemilihan Wali Kota Pontianak 2018. Edi merupakan alumni Universitas Sebelas Maret, Surakarta, Jurusan Teknik Arsitektur. (J)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

4 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

9 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago