Categories: Nasional

Jaga Performa Mesin PLTU, PLN Lakukan Inovasi di PLTU Bengkayang

KalbarOnline.com – Untuk menjaga keandalan layanan listrik ke pelanggan, PLN selalu menjaga kualitas instalasi dan peralatan listrik yang digunakan lewat kegiatan pemeliharaan rutin dan inovasi pada aset-aset kelistrikan. Salah satunya melalui inovasi yang dilakukan PLN untuk menjaga mesin Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Bengkayang agar tetap dalam performa optimalnya.

Manajer PLN Unit Pelaksana Pembangkitan (UPK) Singkawang, Erfan Julianto mengungkapkan melalui inovasi Debris Filter di PLTU Bengkayang, pihaknya mampu menekan biaya hingga Rp 6,25 Miliar per unit pembangkit.

“Dengan inovasi yang kami lakukan, kami mampu meningkatkan keandalan operasi PLTU dan penghematan biaya pemeliharaan,” kata Erfan.

Erfan merinci bahwa inovasi yang diberi nama Reverse Engineering Debris Filter (RE-RISER) mampu menjaga performa mesin PLTU dengan output kapasitas maksimalnya yaitu 50 Mega-Watt (MW).

“Jika terjadi gangguan pada peralatan debris filter, mesin PLTU Bengkayang akan mengalami penurunan output hingga 10 MW. Hal ini mengakibatkan produksi energi menjadi sangat tidak efisien,” imbuh Erfan.

Debris filter sendiri adalah salah satu jenis peralatan pada sistem pendingin Open Cooling Circulating Water (OCCW) di PLTU Bengkayang yang berfungsi untuk menyaring kotoran yang dibawa air pendingin (air laut) yang akan masuk ke dalam kondensor sehingga tidak mengotori tube-tube dalam kondensor.

“Melalui inovasi ini, kami memodifikasi segmentasi scrapper, menambah trash camber, mengubah mekanisme gearbox, mengubah jenis material serta menambah outlet alternatif saluran pembuangan sampah yang tersaring,” tutupnya. (Jau/UIKL)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sarina, Finalis Putri Hijabfluencer Kalbar 2024 Asal Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Sarina (18 tahun) lahir di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten…

7 hours ago

Hadapi Seleksi STQ dan TC, Pengurus LPTQ KKU Audiensi ke Pj Bupati Romi Wijaya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kayong Utara (KKU) melakukan…

7 hours ago

Kalbar Siap Sajikan Tarian Terbaik pada Gelaran Akbar di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) secara nasional…

9 hours ago

Tim Penari Hasil Audisi Pemprov Kalbar Siap Meriahkan Rangkaian HUT 79 RI di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia tanggal…

10 hours ago

Angin Puting Beliung Rusak Tujuh Rumah Warga Kubu

KalbarOnline, Kubu Raya - Tujuh rumah warga di pesisir Muara Kubu, Dusun Mekar Jaya, Desa…

19 hours ago

Harisson Larang Perpisahan Sekolah di Tempat Mewah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson melarang sekolah-sekolah untuk semua jenjang…

1 day ago