Categories: Nasional

Jaga Performa Mesin PLTU, PLN Lakukan Inovasi di PLTU Bengkayang

KalbarOnline.com – Untuk menjaga keandalan layanan listrik ke pelanggan, PLN selalu menjaga kualitas instalasi dan peralatan listrik yang digunakan lewat kegiatan pemeliharaan rutin dan inovasi pada aset-aset kelistrikan. Salah satunya melalui inovasi yang dilakukan PLN untuk menjaga mesin Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Bengkayang agar tetap dalam performa optimalnya.

Manajer PLN Unit Pelaksana Pembangkitan (UPK) Singkawang, Erfan Julianto mengungkapkan melalui inovasi Debris Filter di PLTU Bengkayang, pihaknya mampu menekan biaya hingga Rp 6,25 Miliar per unit pembangkit.

“Dengan inovasi yang kami lakukan, kami mampu meningkatkan keandalan operasi PLTU dan penghematan biaya pemeliharaan,” kata Erfan.

Erfan merinci bahwa inovasi yang diberi nama Reverse Engineering Debris Filter (RE-RISER) mampu menjaga performa mesin PLTU dengan output kapasitas maksimalnya yaitu 50 Mega-Watt (MW).

“Jika terjadi gangguan pada peralatan debris filter, mesin PLTU Bengkayang akan mengalami penurunan output hingga 10 MW. Hal ini mengakibatkan produksi energi menjadi sangat tidak efisien,” imbuh Erfan.

Debris filter sendiri adalah salah satu jenis peralatan pada sistem pendingin Open Cooling Circulating Water (OCCW) di PLTU Bengkayang yang berfungsi untuk menyaring kotoran yang dibawa air pendingin (air laut) yang akan masuk ke dalam kondensor sehingga tidak mengotori tube-tube dalam kondensor.

“Melalui inovasi ini, kami memodifikasi segmentasi scrapper, menambah trash camber, mengubah mekanisme gearbox, mengubah jenis material serta menambah outlet alternatif saluran pembuangan sampah yang tersaring,” tutupnya. (Jau/UIKL)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

14 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

15 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

15 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

15 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

2 days ago