Categories: Pontianak

Lasarus Harapkan Konferwil NU Kalbar Lahirkan Pemimpin yang Punya Visi Majukan Organisasi

Kalbar, Online, Pontianak – Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat, Lasarus berharap agar pelaksanaan Konferensi Wilayah (Konferwil) Nahdlatul Ulama Kalimantan Barat pada 29-30 Juli 2022 di Kota Pontianak berjalan lancar. Ia juga mengharapkan Konferwil NU dapat menghasilkan pemimpin yang memiliki visi memajukan organisasi.

“Atas nama keluarga besar PDI Perjuangan Kalimantan Barat, saya mengucapkan selamat atas terlaksananya Konferwil NU Kalbar di Hotel Aston Pontianak. Mudah-mudahan melahirkan pemimpin yang punya visi ke depan bagaimana NU di Kalbar semakin maju dan bermanfaat untuk masyarakat,” ujarnya di Pontianak, Jumat (29/07/2022) malam. 

Lasarus juga menaruh harapan agar Ketua PWNU Kalbar ke depan dapat membawa NU tetap solid dan mampu terus memberikan manfaat untuk kemaslahatan umat. Pemimpin yang lahir dari Konferwil ini juga diharapkannya bisa membawa PWNU Kalbar bersinergi dengan seluruh pihak terkait, terutama pemerintah daerah provinsi dan kabupaten/kota se-Kalbar. 

“Mudah-mudahan semakin solid NU di Kalbar dalam rangka membangun kebersamaan. Semoga dari arena konferwil ini lahir keputusan terbaik untuk kemaslahatan umat,” tuturnya. 

Konferwil NU Kalbar ini digelar di Kota Pontianak pada 29-30 Juli 2022. Ketua Umum Tanfidziyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Yahya Cholis Staquf didampingi Sekjen Saifullah Yusuf membuka secara resmi pelaksanaan konferwil tersebut. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

2 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

8 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

8 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

8 hours ago