Pelajar SMA 3 Pontianak Muhammad Arvin Rengkuh Juara Pertama pada Kejuaraan Menembak Kajati Kalbar Cup 2022

KalbarOnline, Pontianak – Pelajar SMA Negeri 3 Pontianak, Muhammad Arvin Rajendra Hafizh, kembali berhasil menorehkan prestasi gemilangnya. Dimana Arvin yang memang merupakan atlet menembak itu sukses menyabet juara pertama pada Kejuaraan Menembak Kajati Kalbar Cup 2022 yang digelar oleh Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat, pada Jumat (15/07/2022) lalu.

Gelar juara pertama direngkuh Arvin setelah poin yang dikumpulkannya pada kelas Pistol Presisi 20 Meter Kategori Sipil Putra berhasil mengungguli petembak-petembak lain. Atas prestasinya ini, Arvin pun diganjar trofi dan bonus dari Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat, Masyhudi. 

Ayah kandung Arvin, Letkol Pas Muhammad Sulendro menyebut, prestasi yang diukir anaknya ini sangat membuatnya bangga sebagai orang tua. Ia berharap, kebanggaan yang sama turut dirasakan oleh sekolah yang belum genap sebulan menjadi tempat Arvin menimba ilmu, yakni SMA Negeri 3 Pontianak. 

Muhammad Arvin Rajendra Hafizh berfoto bersama ayah, ibu dan adiknya, usai berhasil menyabet gelar juara satu pada Kejuaraan Menembak Kajati Kalbar Cup 2022 yang digelar oleh Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat, Jumat (15/07/2022) lalu. (Foto: Istimewa)

“Saya dan ibunya Arvin tidak henti-hentinya bersyukur atas setiap keikutsertaan Arvin di kejuaraan menembak. Mau juara atau tidak, kami sebagai orang tua selalu bangga dengan anak,” kata Letkol Pas Muhammad Sulendro saat diwawancarai via selulernya, Sabtu (16/07/2022). 

“Arvin ini anaknya selalu pengen membuat orang-orang itu bangga, Mas. Nah, pada waktu di SMP 3 Pontianak itu kan, dia sudah dikenal karena prestasi menembaknya. Di sekolahnya yang baru ini, Arvin juga ingin membuat bangga warga sekolah karena prestasinya di bidang menembak,” sambung sang ayah.

Sebagai informasi, gelar juara pertama Kajati Kalbar Cup ini merupakan trofi kedua Arvin sepanjang bulan Juli 2022. Trofi pertamanya ialah gelar juara dua pada Kejuaraan Menembak Nasional Jaksa Agung Cup di Lapangan Tembak Senayan, Jakarta Pusat. Pada kejuaraan tersebut, Arvin turun pada kelas production junior. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Aming Coffee Buka Cabang di Terminal 2D Soetta

KalbarOnline, Pontianak - Kabar gembira bagi pecinta kopi Aming. Kini Aming Coffee membuka cabang di…

27 mins ago

Pemkot Pontianak Canangkan Intervensi Serentak Stunting dan Jambore Kader Posyandu

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak berkomitmen melakukan aksi sepuluh langkah sebagai upaya menekan…

34 mins ago

Kenali Indeks Glikemik Bahan Makanan, Cegah Kenaikan Gula Darah

KalbarOnline, Pontianak - Indeks Glikemik (IG) adalah indikator seberapa cepat makanan yang mengandung karbohidrat mempengaruhi…

49 mins ago

Raih WTP ke-13 kalinya, Pj Wako Minta Tingkatkan Kualitas Laporan Keuangan

KalbarOnline, Pontianak - Untuk ke-13 kalinya Kota Pontianak menyandang opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

52 mins ago

Upaya Entaskan Kemiskinan, Pemkot Kembali Gelar Operasi Pasar Murah

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak akan kembali menggelar operasi pasar murah di seluruh…

55 mins ago

Ekspedisi Rupiah Berdaulat, Perkokoh Fondasi Ekonomi Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mendukung Program Ekspedisi Rupiah Berdaulat (ERB) yang digagas…

1 hour ago