Categories: Pontianak

Hadiri Diklat Kordya Angkatan X FKPPI 2022, Wagub Kalbar Sampaikan Materi Tentang Wawasan Kebangsaan dan Kepemimpinan

KalbarOnline, Pontianak – Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan, menghadiri pembukaan sekaligus memberikan materi tentang “Wawasan Kebangsaan dan Kepemimpinan” pada kegiatan Pendidikan dan Latihan Kader Organisasi Tingkat Madya (Diklat Kordya) angkatan X tahun 2022 Pengurus Daerah XV Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan Indonesia (FKPPI) Kalbar, Kamis (14/07/2022).

Kegiatan yang berlangsung di Ruang Serba Guna Sentarum Sekolah Polisi Negara Polda Kalbar itu turut dihadiri oleh Kapolda Kalbar, Irjen Pol Suryanbodo Asmoro yang sekaligus membuka kegiatan Diklat KORDYA angkatan X, Pengurus Daerah XV FKPPI Kalbar, Wakil Ketua Umum FKPPI, Bambang Soesatyo, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalbar serta beberapa LSM.

Dalam paparannya, Wagub Kalbar menjelaskan bahwa, pelaksanaan Diklat Kader Organisasi Tingkat Madya Pengurus Daerah XV FKPPI Kalbar sebagai sarana meningkatkan kualitas personel dan pembentukan kader-kader FKPPI dalam pelaksanaan program kerja dan kepengurusan FKPPI Kalbar, sehingga diharapkan mampu meningkatkan wawasan serta penyamaan visi, persepsi dan interpretasi kegiatan terhadap berbagai permasalahan aktual yang terjadi di Kalbar.

Tak hanya itu, dari kegiatan ini pun diharapkan mampu memantapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada di Kalbar.

“Saya berharap para  peserta  dapat memanfaatkan momen yang baik ini untuk dapat bertemu, menggali pengetahuan dan keterampilan, saling bertukar pikiran dan pengalaman serta mengadakan konsolidasi konstruktif dalam tubuh organisasi, guna lebih meningkatkan kinerja dan pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara yang kita cintai ini, sehingga diharapkan nantinya mampu berperan aktif dalam semua aspek kehidupan berbangsa dan bernegara,” tutur Wagub Norsan.

Selanjutnya, ia juga mengajak FKPPI untuk bersama-sama dengan organisasi  sosial kemasyarakatan lainnya menjadi pelopor dan suri tauladan di tengah-tengah kehidupan masyarakat, dalam rangka mendukung kelancaran terlaksananya pembangunan Nasional, turut serta menjaga keutuhan, persatuan dan kesatuan bangsa.

Sementara itu, Kapolda Kalbar dalam sambutannya menyampaikan, bahwa apabila sebuah organisasi ingin maju tentunya yang diutamakan adalah manajemen organisasi pada SDM-nya, karena SDM ini letaknya di nomor satu dan kemudian adanya anggaran, metode serta sarana dan prasarana.

“Jadi manajemen organisasi ini sangat penting. Organisasi sudah jelas disebutkan tadi Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga yaitu sudah jelas kalau FKPPI itu landasannya adalah landasan Pancasila, sehingga ideologi Pancasila tidak bisa ditawar-tawar lagi,” jelasnya.

Sebelumnya, Diklat Kordya angkatan X Pengurus Daerah XV FKPPI Kalbar tahun 2022 ini mengangkat tema “Kemerdekaan Bukan Tanda untuk Berhenti Berjuang Tapi Tanda Berjuang Lebih Keras Lagi, FKPPI Bersatu Berdaulat untuk Selalu Mengisi Negeri”. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

10 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

13 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

14 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

14 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

15 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

15 hours ago