Categories: Pontianak

Diduga Hasil Hubungan Gelap, Bayi Mungil Ini Dibuang Depan Kios Laundry

KalbarOnline, Pontianak – Seorang bayi perempuan ditemukan di depan sebuah kios laundry di Jalan Kebangkitan Nasional, Kecamatan Pontianak Utara. Bayi mungil ini diduga merupakan hasil hubungan gelap kedua orang tuanya yang tidak menginginkan kelahirannya.

Kasat Reskrim Polresta Pontianak, Kompol Indra Asrianto yang dikonfirmasi pada Selasa (12/07/2022) menerangkan, kalau bayi dengan berat badan 2,650 gram dan panjang 47cm itu pertama kali ditemukan oleh pemilik kios laundry, Minggu 10 Juli 2022 dini hari.

“Saat itu kedua saksi sedang tidur, sekitar pukul 01.50 WIB, saksi mendengar ada suara tangisan bayi dari depan pintu kios laundry miliknya,” katanya.

Karena penasaran, lanjut Indra, keduanya pun kemudian membuka pintu kios laundry. Keduanya terkejut setelah melihat adanya sesosok bayi yang tergeletak di depan pintu kios dengan hanya dibungkus menggunakan kain batik panjang dan terdapat tali pusar yang sudah terpotong.

“Setelah penemuan bayi itu, pemilik laundry langsung melaporkan kejadian tersebut kepada ketua RT setempat dan mengamankan bayi tersebut ke rumahnya untuk sementara waktu,” katanya.

Tak lama kemudian, temuan ini pun dilaporkan warga Polsek Pontianak Utara. Petugas pun bergegas mendatangi rumah ketua RT untuk memeriksa keadaan bayi tersebut.

“Hasil pemeriksaan sementara, bayi tersebut dalam keadaan sehat dengan berat badan 2,650 gram dan panjang 47cm. Dan untuk saat ini bayi tersebut masih berada di RS Yarsi untuk dilakukan observasi dan rencananya bayi tersebut akan diadopsi oleh saksi,” katanya.

Terkait dengan kasusnya sendiri, pihak Polsek Pontianak Utara tengah melakukan penyelidikan untuk mencari pelaku pembuang bayi tersebut.

“Bayi tersebut diduga hasil dari hubungan diluar nikah yang sengaja dibuang oleh orang tuanya,” tandas Indra. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

3 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

3 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

3 hours ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

3 hours ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

4 hours ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

4 hours ago