Categories: Ketapang

Jual Tiket Lampaui Tarif Batas Atas, Wings Air Langgar Ketentuan

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Kabupaten Ketapang, Farhan menyoroti melonjaknya harga tiket pesawat maskapai Wings Air rute Ketapang – Pontianak yang dinilai telah melebihi tarif batas atas.

Menurut Farhan, Wings Air Ketapang telah melanggar ketentuan. Seharusnya otoritas Bandara Soekarno Hatta dan Rahadi Oesman sudah melakukan tindakan tegas.

“Harusnya sesegera mungkin harus menurunkan harga tiket sesuai ketentuan yang berlaku, di bawah tarif batas atas, apapun ceritanya, pihak maskapai ini telah melanggar ketentuan yang berlaku,” tegas Farhan, Selasa (05/07/2022).

Farhan meminta, Wings Air dapat segera menurunkan harga tiket, terutama rute Ketapang – Pontianak dan Pontianak – Ketapang dengan tarif yang telah diatur pemerintah.

“Jangan seenaknya saja (menaikan harga tiket) pemerintah sudah mengatur itu,” jelasnya.

Kembali, Farhan menekankan, bahwa seharusnya Bandara Rahadi Oesman bertindak tegas terhadap maskapai tersebut agar tak semuanya menaikkan harga tiket.

“Kewangan penuh ada di sana, saya mewakili Pemerintah Kabupaten Ketapang dan masyarakat sebagai pengguna angkutan udara merasa kecewa dengan tingginya harga tiket ini,” sebut Farhan.

“Jangan mentang-mentang yang beroperasional hanya satu, lalu semaunya, semana-mena menaikan harga. Patuhi aturan saja,” kesalnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Menikmati Keindahan Kota dari Ketinggian: Wisata Alam Bukit Jamur di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Jika Anda mencari destinasi wisata alam yang menawarkan pemandangan spektakuler dan pengalaman…

4 mins ago

Keindahan Pantai Samudra Indah di Bengkayang: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pantai Samudra Indah, yang terletak di Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat, adalah salah…

7 mins ago

Jadi Irup Peringatan Harkitnas 2024, Wabup Ketapang Bacakan Sambutan Menteri Kominfo RI

KalbarOnline, Ketapang - Dengan mengusung tema "Kebangkitan Kedua Menuju Indonesia Baru," Pemerintah Kabupaten Ketapang menyelenggarakan…

3 hours ago

Staf Ahli Bupati Hadiri Pelepasan Siswa Kelas IX SMPN 1 Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Dharma menghadiri acara pelepasan peserta…

3 hours ago

Lupa Matikan Tungku, Satu Rumah di Desa Kubu Hangus Terbakar

KalbarOnline, Kubu Raya - Satu unit rumah bermaterial kayu di Dusun Tok Kaya, Desa Kubu,…

3 hours ago

Tak Terima Disebut Pengangguran dan Jadi Beban, Istri di Kapuas Hulu Babak Belur Dianiaya Suami

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Kriminal Polres Kapuas Hulu menggelar press release tentang kasus tindak…

3 hours ago