Categories: Ketapang

BGA Group Salurkan Bantuan ke Korban Banjir di 3 Desa Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang – PT Bumitama Gunajaya Agro (BGA) Group regional Nanga Tayap, menyerahkan bantuan paket sembako kepada masyarakat korban banjir di sejumlah lokasi di tiga Desa, Kecamatan Nanga Tayap, Kabupaten Ketapang, pada Rabu tanggal 22 Juni 2022.

Lokasi tersebut diantaranya di Dusun Tanjung Perak, Desa Sungai Kelik, Dusun Tanjung Toba dan Sembelangaan, Desa Tanjung Medan dan Simpang Tiga Sembelangaan, Rabu tanggal 22 Juni 2022

Bantuan yang diserahkan itu merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) tanggap darurat bencana banjir PT BGA Group, sebagai wujud kepedulian dan tanggung jawab perusahan terhadap masalah sosial di masyarakat sekitar operasional perusahaan.

Regional Head BGA Nanga Tayap, Jumadi mengatakan, kalau bantuan sembako yang terdiri dari beras, sarden, telur dan mie instan senilai total Rp 25 juta itu diserahkan langsung kepada masyarakat melalui unit kerja kebun di sekitar lokasi pemukiman warga.

“Bantuan banjir ini diserahkan langsung oleh pimpinan unit kebun yang dimana kebunnya beririsan langsung dengan Desa yang terdampak Banjir,” ucapnya, Jumat (24/06/2022).

Jumadi berharap, agar bantuan sembako tersebut dapat meringankan beban masyarakat yang saat ini sedang tertimpa bencana. “Semoga bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya.

Mewakili masyarakat penerima, Kepala Dusun Tanjung Toba, Mawardi mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh BGA Group.

“Saya menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada pihak management PT BGA yang telah memberikan bantuan tanggap darurat banjir kepada masyarakat,” ungkapnya.

Ia menambahkan, semoga dengan adanya bantuan ini, masyarakat sekitar perusahaan yang sedang diterpa musibah banjir dapat teringankan bebannya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

3 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

9 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

11 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

11 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

11 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

11 hours ago