Categories: Pontianak

Hadir di Halal Bihalal dan Pengukuhan DPW Ikabes, Sutarmidji Ajak Bangun Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji, menghadiri halal bihalal sekaligus pengukuhan Dewan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Besar Sriwijaya (DPW Ikabes) Provinsi Kalimantan Barat, di Ruang Serbaguna Masjid Mujahidin Pontianak, Sabtu (18/06/2022).

Gubernur Kalbar berharap, Ikabes Provinsi Kalbar dapat bersinergi dengan komunitas etnis lainnya untuk dapat membangun Kalbar dan kesejahteraan masyarakat.

“Anggota IKABES Kalbar banyak yang berprofesi sebagai dokter. Saya minta Ikabes Kalbar harus bisa ambil peran di Kalimantan Barat, karena banyaknya prioritas pembangunan di sini, salah satunya di bidang kesehatan,” kata Sutarmidji.

Selain itu, Sutarmidji juga meminta agar Ikabes Kalbar tidak memandang etnis dan kelompok sosial demi kemajuan Kalimantan Barat.

“Saya sebagai Gubernur memberikan kesempatan kepada siapapun yang ingin membangun Kalbar tanpa memandang latar belakang dan tidak membeda-bedakan etnis,” ujar Gubernur Kalbar.

Turut hadir dalam kesempatan itu, Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson beserta istri Windy Prihastari, Ketua IKABES Provinsi Kalbar, Badarul Muchtar beserta para pengurus Ikabes Kalbar.

Selanjutnya, gubernur bersama seluruh tamu yang hadir mendengarkan tausiyah halal bihalal dan doa bersama yang dipimpin oleh Ustad Dulhadi. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

3 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

14 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

14 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

14 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

18 hours ago