Categories: Kubu Raya

Hadiri Halal Bihalal KKSS, Sekda Kalbar: Terus Bersinergi dengan Pemerintah Daerah

KalbarOnline, Kubu Raya – Mewakili Gubernur Kalimantan Barat, Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson, menghadiri acara halal bihalal Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) yang dirangkai dengan Pelantikan Pengurus BPD KKSS Kabupaten Kubu Raya, di Sekretariat BPW KKSS Kalbar, Jalan Sui Raya Dalam nomor 25, Minggu (29/05/2022).

“Atas nama pribadi, keluarga dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, saya mengucapkan selamat dan sukses atas Pelantikan Pengurus DPD Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan Kabupaten Kubu Raya,” ujarnya saat membacakan sambutan Gubernur Kalimantan Barat.

“Mudah-mudahan dengan dilantiknya kepengurusan ini dapat memberikan kontribusi yang baik untuk masyarakat, bangsa dan negara, serta bermanfaat bagi perantau Bugis yang ada di Kabupaten Kubu Raya, dan tentu saja bermanfaat bagi masyarakat di Kalbar,” sambung Harisson.

Selain itu, ia juga berharap agar KKSS dapat bersinergi dengan pemerintah daerah untuk membangkitkan ekonomi masyarakat, khususnya pasca pandemi Covid-19.

“Dengan dukungan dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, Pengurus DPD Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan Kabupaten Kubu Raya harus berani mengambil setiap peluang yang berpotensi meningkatkan kesejahteraan keluarga,” kata dia.

Disamping itu juga, KKSS diminta turut meningkatkan pembangunan di daerah. Sebab perhatian, kepedulian, dan sumbangsih, warga asal Sulawesi Selatan terhadap pembangunan dan kemajuan daerah, pasti akan sangat besar artinya bagi kemajuan dan kejayaan Kalbar. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Kabupaten Kubu Raya, Yusran Anizam, Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) XII Pontianak, Laksma TNI Suharto, tokoh adat dan tokoh masyarakat. (Irf)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Hasil Pemilu 2024, Lebih Separuh DPRD Kapuas Hulu Diisi Wajah Baru 

KalbarOnline, Putussibau - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu baru saja menggelar rapat pleno…

3 hours ago

Januari hingga April 2024, Ada 1.561 Kasus Gigitan Hewan Penular Rabies di Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kalimantan Barat mencatat ada 1.561 kasus Gigitan Hewan…

4 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Kalah di PTUN Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Majelis hakim PTUN Pontianak mengabulkan permohonan perkara atas nama Floradarosari yang merasa…

4 hours ago

Ini Daftar Anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya Terpilih Hasil Pemilu Tahun 2024

KalbarOnline, Kuhu Raya - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kubu Raya telah menetapkan 45 nama…

5 hours ago

Ini Daftar Anggota DPRD Kota Pontianak Terpilih Hasil Pemilu Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak telah menetapkan 45 nama Anggota Dewan…

5 hours ago

Pemprov Kalbar Siapkan Puluhan Penari Terbaik pada Momen HUT Kemerdekaan 17 Agustus di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Peringatan 17 Agustus 2024 bakal menjadi momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Republik…

5 hours ago