Categories: Ketapang

Pastikan Mutu Air Sungai Sandai Masih di Ambang Batas, Dinas Perkim LH Ketapang: Berdasarkan Hasil Uji Lab

KalbarOnline, Ketapang – Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup (Perkim LH) Kabupaten Ketapang memastikan kalau mutu air sungai di Kecamatan Sandai masih di ambang batas.

Sehingga masyarakat diimbau untuk tidak khawatir karena air sungai di Kecamatan Sandai masih dalam kategori aman untuk digunakan keperluan rumah tangga seperti mandi, cuci dan kakus (MCK).

Kepala Dinas Perkim LH Ketapang Husnan mengatakan, berdasarkan dari hasil sampel air sungai di Kecamatan Sandai yang telah dilakukan uji di laboratorium lingkungan hidup oleh pihaknya, kualitas air sungai di Kecamatan Sandai masih dalam kondisi aman.

“Keruhnya air sungai di Sandai masih dalam katagori terkadang sedang, terkadang ringan. Tentu hal ini masih diambang batas mutu,” kata Husnan di ruang kerjanya, baru-baru ini.

Husnan menyebut kalau pihaknya rutin melakukan pemantau terhadap aktivitas perusahaan di bantaran Sungai Sandai. Jika terdapat pontensi yang akan menjadikan sungai tercemar pihaknya akan langsung memberikan teguran.

“Kita tetap secara kontinyu memantau perusahaan-perusahaan yang menyangkut ada di aliran sungai, terutama terkait aliran Sungai Pawan. Bahkan evaluasi penjajakan kita lakukan baru kita sandingkan dengan AMDAL, sehingga dari pihak perusahaan itu bisa melaksanakan kegiatan mereka sesuai dengan AMDAL yang mereka miliki,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

5 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

8 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

9 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

9 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

10 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

10 hours ago