Categories: Ketapang

Pastikan Mutu Air Sungai Sandai Masih di Ambang Batas, Dinas Perkim LH Ketapang: Berdasarkan Hasil Uji Lab

KalbarOnline, Ketapang – Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup (Perkim LH) Kabupaten Ketapang memastikan kalau mutu air sungai di Kecamatan Sandai masih di ambang batas.

Sehingga masyarakat diimbau untuk tidak khawatir karena air sungai di Kecamatan Sandai masih dalam kategori aman untuk digunakan keperluan rumah tangga seperti mandi, cuci dan kakus (MCK).

Kepala Dinas Perkim LH Ketapang Husnan mengatakan, berdasarkan dari hasil sampel air sungai di Kecamatan Sandai yang telah dilakukan uji di laboratorium lingkungan hidup oleh pihaknya, kualitas air sungai di Kecamatan Sandai masih dalam kondisi aman.

“Keruhnya air sungai di Sandai masih dalam katagori terkadang sedang, terkadang ringan. Tentu hal ini masih diambang batas mutu,” kata Husnan di ruang kerjanya, baru-baru ini.

Husnan menyebut kalau pihaknya rutin melakukan pemantau terhadap aktivitas perusahaan di bantaran Sungai Sandai. Jika terdapat pontensi yang akan menjadikan sungai tercemar pihaknya akan langsung memberikan teguran.

“Kita tetap secara kontinyu memantau perusahaan-perusahaan yang menyangkut ada di aliran sungai, terutama terkait aliran Sungai Pawan. Bahkan evaluasi penjajakan kita lakukan baru kita sandingkan dengan AMDAL, sehingga dari pihak perusahaan itu bisa melaksanakan kegiatan mereka sesuai dengan AMDAL yang mereka miliki,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

12 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

12 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

12 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

12 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

12 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

15 hours ago