Categories: HeadlinesPontianak

Sutarmidji Yakin Rita Hastarita Mampu Perbaiki Pendidikan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Jabatan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) resmi berganti.

Rita Hastarita yang sebelumnya merupakan Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Kalbar dipercaya Sutarmidji mengemban jabatan tersebut menggantikan Sugeng Hariyadi.

Sementara Sugeng Hariyadi, digeser menjadi Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalbar.

Pelantikan keduanya dilakukan bersamaan dengan beberapa pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Kalbar lainnya di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalbar, Kamis, 19 Mei 2022 lalu.

Diwawancarai wartawan, Sutarmidji meyakini Rita Hastarita mampu mengemban tugas sebagai Kadisdikbud.

Sutarmidji juga yakin Rita Hastarita dapat memahami sektor pendidikan sekaligus mampu memperbaiki organisasi di Disdikbud dan sekolah-sekolah.

“Perbaikan dalam arti kinerja dan sebagainya. Kemudian bisa mengolah sumber daya manusia yang ada di sana. Karena pegawai kita yang paling besar itu Disdikbud,” kata Sutarmidji.

Karena itu, kata Sutarmidji, penempatan seseorang dalam jabatan Kadisdikbud tak bisa sembarangan. Perlu pertimbangan dan memahami pengembangan organisasi, memahami manajemen kepegawaian dan sebagainya.

“Saya yakin beliau (Rita Hastarita) bisa,” pungkas Sutarmidji. (Jau)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PT. Alao Kuning Dorong Pelestarian Adat Budaya Naik Dango

KalbarOnline, Sambas - PT. Alao Kuning turut mendorong pelestarian budaya serta adat istiadat masyarakat suku…

13 hours ago

Uji Mental Atlet, Big Boy Biliar Gelar Open Turnament 9 Ball se-Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Untuk menguji mental serta menambah jam bertanding para atlet pemula, Manajemen Rumah…

15 hours ago

Hadiri Gawai Nyapat Tahun, Wakil Bupati Ketapang Harap Tradisi dan Budaya Ini Tetap Dijaga

KalbarOnline, Ketapang - Tradisi Nyapat Taunt (Tahun) akan semakin hilang seiring berjalannya waktu jika tidak…

15 hours ago

Cek Tapal Batas di Manis Mata, Sekda Ketapang Sampaikan Hal Ini

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke…

15 hours ago

Kenali Latihan Fisik Bagi Lansia Penderita Diabetes

KalbarOnline, Pontianak - Seiring bertambahnya usia, kesehatan fisik semakin menjadi prioritas utama, terutama bagi lansia…

17 hours ago

Pontianak Masuk Nominasi 3 Besar Kota dengan TPID Terbaik se-Kalimantan

KalbarOnline, Jakarta - Kota Pontianak masuk nominasi 3 besar dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)…

17 hours ago