Categories: HeadlinesPontianak

Sutarmidji Yakin Rita Hastarita Mampu Perbaiki Pendidikan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Jabatan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) resmi berganti.

Rita Hastarita yang sebelumnya merupakan Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Kalbar dipercaya Sutarmidji mengemban jabatan tersebut menggantikan Sugeng Hariyadi.

Sementara Sugeng Hariyadi, digeser menjadi Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalbar.

Pelantikan keduanya dilakukan bersamaan dengan beberapa pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Kalbar lainnya di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalbar, Kamis, 19 Mei 2022 lalu.

Diwawancarai wartawan, Sutarmidji meyakini Rita Hastarita mampu mengemban tugas sebagai Kadisdikbud.

Sutarmidji juga yakin Rita Hastarita dapat memahami sektor pendidikan sekaligus mampu memperbaiki organisasi di Disdikbud dan sekolah-sekolah.

“Perbaikan dalam arti kinerja dan sebagainya. Kemudian bisa mengolah sumber daya manusia yang ada di sana. Karena pegawai kita yang paling besar itu Disdikbud,” kata Sutarmidji.

Karena itu, kata Sutarmidji, penempatan seseorang dalam jabatan Kadisdikbud tak bisa sembarangan. Perlu pertimbangan dan memahami pengembangan organisasi, memahami manajemen kepegawaian dan sebagainya.

“Saya yakin beliau (Rita Hastarita) bisa,” pungkas Sutarmidji. (Jau)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

6 hours ago

Mengabadikan Keindahan Alam di Bukit Penjamur: Destinasi Sunrise dan Sunset Terbaik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalimantan - Bukit Penjamur, sebuah spot menakjubkan untuk menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam,…

6 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

7 hours ago

Kasus Perdagangan 109 Kilogram Sisik Trenggiling Mulai Sidang

KalbarOnline, Mempawah - Pengadilan Negeri Mempawah menggelar sidang perdana perkara perdagangan sisik trenggiling sebanyak 109,54…

7 hours ago

Bapaslon Muda-Suyanto Mundur dari Jalur Perseorangan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon (bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2024,…

7 hours ago

Wabup Wahyudi Minta Dinas Terkait Proaktif Wujudkan Kapuas Hulu Layak Anak

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka secara resmi rapat koordinasi kabupaten…

9 hours ago