Pimpin Apel, Syamsul Islami Tekankan Dua Hal Ini

KalbarOnline, Ketapang – Asisten Sekda Ketapang Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Syamsul Islami, memimpin apel pagi di lingkungan Setda Ketapang, Senin (23/05/2022), di halaman Kantor Bupati Ketapang.

Dalam arahannya beliau menekankan dua hal, pertama, agar jajaran Setda Ketapang terus menjaga kebersihan tempat kerja.

Baca Juga :  Resmikan Wisata Mangrove Pantai Celincing, Martin Rantan: Manfaatkan Peluang Emas Ini

“Saya harap kebersihan tempat kerja kita menjadi perhatian, bagaimanapun kantor bupati ini merupakan cerminan dari setiap OPD,” ucapnya.

Lebih lanjut, terkait dengan pelayanan di kantor bupati, beliau meminta adanya petugas front office, guna memudahkan tamu yang berkunjung.

Front office ini diharapkan agar lebih memudahkan tamu yang datang ke kantor Bupati,” ujarnya.

Baca Juga :  Pj Sekda Suherman Ingatkan ASN Ketapang Disiplin dan Tertib Administrasi

Selanjutnya, beliau juga menekankan agar setiap bagian bisa menjaga keamanan dan kenyamanan masing-masing tempat kerja.

“Saya berharap keamanan dan kenyamanan tempat kerja terjaga baik dan kendaraan di basement agar lebih teratur,” pungkasnya. (Adi LC)

Comment