Categories: Ketapang

Pimpin Upacara Hari Kebangkitan Nasional 2022, Wabup Ketapang: “Recover Together, Recover Stronger”

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Kabupaten Ketapang Farhan, menjadi inspektur upacara pada peringatan Hari Kebangkitan Nasional 2022 ke-144, di Halaman Kantor Bupati Ketapang, Jumat (20/5/2022) pagi.

Upacara yang di mulai pukul 07.30 WIB itu berlangsung khidmat. Upacara tersebut diikuti Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Sekda Ketapang, Akexander Wilyo, Sekretaris DPRD Ketapang, Agus Hendri, Staf Ahli Bupati, Asisten, Kepala SKPD se-Kabupaten Ketapang dan undangan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Wabup Farhan membacakan sambutan dari Menteri Komunikasi dan Informatika RI, Johnny G Plate. Dimana disebutkan, bahwa momentum Hari Kebangkitan Nasional 2022 ke-144 ini untuk meningkatkan peran Indonesia sebagai Presidensi G20 tahun 2022

“Karena, pada Presidensi G20 tahun ini, mengusung tema “Recover Together, Recover Stronger”, dengan tujuan untuk memberikan spirit baru dalam mewujudkan tatanan dunia yang dapat memberikan kesejahteraan dan kemakmuran yang inklusif, serta menjamin keberlanjutan kehidupan di masa depan,” ujarnya.

Lebih lanjut disampaikan, di tengah penanganan nasional Covid-19 yang semakin membaik dan Presidensi G20 Indonesia, terkait momen ini pula, ia mengajak semua pihak dapat memaknai semangat pantang menyerah Dr Sutomo, sebagai tonggak kebangkitan dari pandemi Covid-19 serta adanya dampak krisis multidimensi yang sedang melanda dunia. 

“Dari Indonesia, dunia pulih bersama. Ayo bangkit lebih kuat,” tegasnya.

“Mengutip ucapan Dr Sutomo ‘Selama banteng-banteng Indonesia masih mempunyai darah merah yang dapat membikin secarik kain putih menjadi merah dan putih, selama itu kita tidak akan mau menyerah kepada siapapun juga,” kata Wabup. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

13 mins ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

15 mins ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

17 mins ago

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

7 hours ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

8 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

9 hours ago