Categories: HeadlinesPontianak

Puang Yusuf dan Keluarga Besar KAHMI Doa Bersama untuk Kesembuhan Viryan Azis

KalbarOnline, Pontianak – Keluarga Besar Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) menggelar doa bersama untuk kesembuhan Viryan Aziz, mantan Komisioner KPU yang saat ini dirawat di RS Abdi Waluyo Jakarta karena diserang stroke, Jumat, 20 Mei 2022.

Doa bersama yang dipimpin mantan Ketua KAHMI Kalbar Yusuf yang akrab dipanggil Puang Yusuf dilangsungkan usai Salat Jumat di Masjid An-Nur Seketariat HMI Cabang Pontianak di Jalan KH Wahid Hasyim.

Tampak hadir dalam doa bersama itu Ketua PWI Kalbar Gusti Yusri bersama para aktivis HMI dan tokoh-tokoh KAHMI Kalbar.

Diketahui, kondisi kesehatan Viryan Azis dikabarkan sedang memburuk. Saat ini ia sedang dirawat di RS Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat.

Kabar tentang kondisi kesehatan Viryan ini dikonfirmasi oleh Dewan Pembina Perludem, Titi Anggraini. Dia mendapat informasi bahwa kondisi kesehatan Viryan memburuk.

“Informasi yang saya dapat begitu (sedang memburuk). Saya dapat info dari Pak Hadar dan Pak Ferry Kurnia yang sedang otw ke RS Abdi Waluyo untuk menjenguk,” kata Titi.

Titi menjelaskan bahwa Viryan mengidap penyakit stroke. Viryan sudah menjalani dua kali operasi.

“Beliau stroke. Sudah operasi dua kali,” jelasnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

13 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

13 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

13 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

13 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

14 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

15 hours ago