Categories: HeadlinesPontianak

Pekan Gawai Dayak XXXVI, Angeline Fremalco: Mohon Maaf Pak Cornelis Tidak Bisa Hadir

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Komisi I DPRD Kalbar Angeline Fremalco menyampaikan permohonan maaf atas absennya mantan Presiden Majelis Adat Dayak Nasional (MADN) Cornelis pada Pekan Gawai Dayak XXXVI.

Angeline Fremalco memastikan, absennya sang ayah pada Pekan Gawai Dayak bukan karena satu persoalan. Melainkan menemani sang kakak yakni Karolin Margret Natasa di Kabupaten Landak yang akan mengakhiri masa jabatannya sebagai Bupati.

“Mohon maaf Pak Cornelis tidak bisa hadir. Pak Cornelis sedang di Landak bersama Ibu Karolin. Karena hari ini hari terakhir Ibu Karolin menjabat atau ngantor sebagai Bupati Landak karena akan berakhir masa jabatannya sebagai Bupati Landak. Hari ini pelepasan. Jadi izin tidak bisa hadir,” kata Angeline Fremalco.

Politisi PDI Perjuangan Kalbar ini turut menyampaikan permohonan maaf atas absennya Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan.

“Tapi tidak apa-apa, walaupun orangnya tidak hadir, yang penting sumbangannya hadir,” kelakar Angeline.

Seperti diketahui, Cornelis tampak tak hadir pada Pekan Gawai Dayak Kalbar XXXVI. Absennya Cornelis pun menimbulkan spekulasi banyak pihak.

Namun spekulasi itu dijawab oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat (Kalbar) Lasarus yang hadir pada Pekan Gawai Dayak yang digelar di Rumah Radakng Kota Pontianak, Jumat, 20 Mei 2022.

Lasarus menjelaskan, Cornelis absen lantaran menemani sang putri, Karolin Margret Natasa di detik-detik akhir masa jabatannya sebagai Bupati Landak.

“Pak Cornelis menemani Ibu Karolin karena hari terakhir hari masa jabatan Ibu Karolin di Landak. Beliau (Cornelis) menemani Ibu Karolin di sana,” kata Lasarus.

Lasarus mengaku bahwa dirinya sudah menghubungi langsung mantan Gubernur Kalbar 2 periode itu.

“Tadi saya sudah kontak-kontak. Saya ucapkan salam dari Pak Cornelis kepada kita semua dan mohon maaf tidak bisa hadir pada Pekan Gawai Dayak kali ini,” pungkasnya.

Pekan Gawai Dayak XXXVI ini dibuka langsung Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji.

Sutarmidji datang lebih awal 10 menit dari Lasarus. Dari pantauan, Sutarmidji tampak mengenakan batik corak berwarna merah. Sama halnya dengan Lasarus yang turut mengenakan kemeja merah dengan motif Dayak.

Pada Pekan Gawai Dayak tahun 2022 ini sedikit lebih meriah dari beberapa tahun terakhir.

Hal ini dikarenakan pelaksanaan Pekan Gawai Dayak tahun ini sedikit dilonggarkan dari pembatasan seperti tahun sebelumnya seiring dengan semakin melandainya kasus Covid-19 di Kalbar.

Pada Pekan Gawai Dayak tahun ini diketahui mengusung tema kebudayaan Bengkayang yang akan diisi dengan berbagai agenda yang dimulai dari Seminar Tujuh Falsafah Hidup sebagai Ideologi Dayak, seremoni pembukaan, pameran dan beragam agenda lainnya.

Tampak hadir Kapolda Kalbar Irjen Pol Suryanbodo Asmoro, Anggota DPR RI Adrianus Asia Sidot, Wali Kota Pontianak, sejumlah Bupati, pimpinan dan sejumlah anggota DPRD Kalbar.

Tampak hadir pula tokoh masyarakat, tokoh agama dan para tamu undangan lainnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

6 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

7 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

7 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

7 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago