Categories: Singkawang

Perempuan yang Bawa Sabu dalam Tahu Sambal ke Lapas Singkawang Diserahkan ke Polisi

KalbarOnline, Singkawang – Upaya penyelundupan sabu ke dalam Lapas berhasil digagalkan petugas Lapas Kelas IIB Singkawang.

Barang haram itu hendak diselundupkan melalui makanan berupa tahu sambal yang dibawa oleh seorang perempuan berinisial HL (41).

Selain mengamankan sabu yang hendak dititipkan untuk warga binaan pemasyarakatan (WBP), petugas Lapas Kelas IIB Singkawang juga mengamankan perempuan tersebut.

HL diamankan, setelah petugas Lapas menemukan paket diduga berisikan sabu di dalam tahu sambal yang dibawanya itu.

Plh Kepala Lapas Kelas IIB Singkawang Laode Muhammad Masrul mengatakan, HL kini telah diserahkan pihaknya kepada Polres Singkawang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

“Barang bukti dan pelaku sudah kami serahkan kepada pihak Polres Singkawang,” kata Laode, Rabu, 18 Mei 2022.

Laode berharap, pihak Kepolisian dapat mengembangkan kasus tersebut, sehingga dapat ditelusuri siapa saja yang terlibat dalam upaya penyelundupan barang haram itu.

“Saya berterimakasih kepada anggota saya, yang dengan sigap memeriksa makanan berisi sabu yang dibawa pelaku,” kata Laode.

Diketahui, paket sabu tersebut rencananya akan dikirimkan kepada warga binaan Lapas Kelas IIB Singkawang berinisial RF.

Kepada petugas, HL mengaku tahu sambal yang dibawanya itu merupakan titipan orang.

HL meminta petugas Lapas Kelas IIB Singkawang untuk menghubungi orang yang menitipkan tahu sambal tersebut.

Seperti diberitakan sebelumnya, Petugas Lapas Kelas IIB Singkawang kembali menggagalkan upaya penyelundupan paket sabu ke dalam Lapas, Rabu, 18 Mei 2022.

Hal ini dibenarkan Plh Lapas Kelas IIB Singkawang Laode Muhammad Masrul.

Setelah sebelumnya pada 17 April lalu pihaknya berhasil menggagalkan penyelundupan sabu yang dikemas dalam minuman cincau, kali ini pihaknya berhasil menggagalkan sabu yang dikemas ke dalam makanan berupa tahu sambal.

Laode Muhammad Masrul menjelaskan, penemuan itu bermula saat petugas menggeledah makanan berupa tahu sambal yang dibawa seorang perempuan untuk dititipkan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) sekitar pukul 10.00 WIB.

Namun petugas mencurigai tahu sambal yang dititipkan itu. Setelah diperiksa, benar saja, petugas menemukan satu tahu sambal yang berisi satu bungkus klip narkoba jenis sabu dan dua bungkus plastik klip.

“Setelah membongkar tahu sambal tersebut, ditemukan satu tahu sambal yang berisi satu bungkus klip narkoba jenis sabu dan dua bungkus plastik klip,” kata Laode.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

1 hour ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

1 hour ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

1 hour ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

1 hour ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu A. Yani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

1 hour ago

Sore Ini, GOR Terpadu A. Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

3 hours ago