Categories: HeadlinesSambas

Biadab! Pemuda di Sambas dengan Sadis Menebas Leher Ayah Kandung Sampai Putus

KalbarOnline, Pontianak – Sungguh biadab perbuatan Ferianto, pemuda asal Kecamatan Sejangkung, Kabupaten Sambas yang tega membunuh ayah kandungnya.

Pemuda berusia 27 tahun itu dengan sadis menebas leher ayahnya sampai putus dengan sebilah parang panjang di rumahnya, Jumat pagi, 13 Mei 2022.

Kejadian ini dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Kalbar Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan. Jansen mengatakan, pelaku sudah diamankan untuk dilakukan pemeriksaan penyidik.

“Pelaku sudah kita tangkap dan dalam pemeriksaan,” kata Jansen, Jumat siang, 13 Mei 2022.

Jansen mengungkapkan, peristiwa tersebut terjadi pada Jumat pagi sekira pukul 07.30 WIB. Saat itu, warga melihat Ferianto memikul jenazah ayah dengan kondisi tubuh dan kepala terpisah menuju ke arah pemakaman.

“Warga kemudian meminta pelaku segera menurunkan jenazah tersebut serta mengamankan pelaku,” ungkap Jansen.

Jansen menjelaskan, dari hasil pemeriksaan yang dilakukan pihaknya, pelaku mengakui perbuatannya. Kepada polisi pelaku mengaku melakukan perbuatan sadisnya itu di dapur saat kondisi rumah sedang kosong.

“Pelaku mengakui telah membunuh korban dengan sebilah parang panjang dengan cara menebas leher korban,” kata Jansen.

Selain mengamankan pelaku, pihaknya juga akan melakukan pemeriksaan kejiwaan pelaku.

“Kita juga akan melakukan pemeriksaan kejiwaan pelaku,” pungkas Jansen.

Atas perbuatannya, Ferianto dijerat Pasal 340 atau Pasal 338 KUHP atau Pasal 44 Undang-undang tentang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Hasil Pemilu 2024, Lebih Separuh DPRD Kapuas Hulu Diisi Wajah Baru 

KalbarOnline, Putussibau - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu baru saja menggelar rapat pleno…

2 hours ago

Januari hingga April 2024, Ada 1.561 Kasus Gigitan Hewan Penular Rabies di Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kalimantan Barat mencatat ada 1.561 kasus Gigitan Hewan…

3 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Kalah di PTUN Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Majelis hakim PTUN Pontianak mengabulkan permohonan perkara atas nama Floradarosari yang merasa…

4 hours ago

Ini Daftar Anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya Terpilih Hasil Pemilu Tahun 2024

KalbarOnline, Kuhu Raya - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kubu Raya telah menetapkan 45 nama…

4 hours ago

Ini Daftar Anggota DPRD Kota Pontianak Terpilih Hasil Pemilu Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak telah menetapkan 45 nama Anggota Dewan…

4 hours ago

Pemprov Kalbar Siapkan Puluhan Penari Terbaik pada Momen HUT Kemerdekaan 17 Agustus di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Peringatan 17 Agustus 2024 bakal menjadi momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Republik…

4 hours ago