Categories: Kapuas Hulu

Bupati Fransiskus Diaan Harap Peran Serta Puskhat Tingkatkan Pendapatan Masyarakat

Buka RAT Puskhat Tahun Buku 2021

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Koperasi diharapkan mampu untuk terus mengembangkan kegiatan usahanya sehingga dapat memperluas lapangan kerja dan memberikan pelayanan ekonomi secara luas kepada masyarakat.

“Keberadaannya juga diharapkan dapat berperan dalam proses pemerataan serta peningkatan pendapatan masyarakat,” kata Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan.

Fransiskus Diaan menyampaikan itu saat membuka Rapat Anggota Tahunan (RAT) Puskop Credit Khatulistiwa (Puskhat) tahun buku 2021, di Hotel Banana Putussibau, Sabtu pagi, 23 April 2022.

Selain itu, Fransiskus Diaan juga berharap agar koperasi di bawah naungan Puskhat dapat mendorong pertumbuhan ekonomi, dan berperan dalam mewujudkan stabilitas nasional.

Menurut Fransiskus Diaan, koperasi sebagai salah satu pilar utama ekonomi nasional yang harus memperoleh kesempatan utama, dukungan, perlindungan dan pengembangan seluas-luasnya sebagai wujud keberpihakan yang tegas kepada kelompok usaha ekonomi rakyat, tanpa mengabaikan peranan usaha besar dan badan usaha milik negara (BUMN).

Selain itu, Bupati yang akrab disapa Bang sis ini meminta agar koperasi simpan pinjam yang tergabung di dalam Puskhat dapat memberikan pelayanan yang baik, membina para anggotanya baik didampingi melalui pelatihan-pelatihan, sosialisasi, motivasi, penyegaran serta diberdayakan dalam komunitas basis maupun kelompok-kelompok basis.

“Agar apa yang mereka (anggota koperasi) cita-citakan dapat terwujud sesuai dengan harapan kita semua,” pungkas Fransiskus Diaan.

Dalam RAT tersebut diikuti sebanyak 106 peserta dari 7 Credit Union yang ada di bawah naungan Puskhat.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

6 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

16 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago