Categories: HeadlinesPontianak

3 Ribu Aparat Gabungan Siap Amankan Lebaran di Kalbar

Operasi Ketupat Kapuas 2022

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 3.056 aparat gabungan dikerahkan dalam Operasi Ketupas Kapuas pengamanan Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah di Kalimantan Barat (Kalbar).

“Personel yang dilibatkan di Kalimantan Barat secara keseluruhan ada 3.056 personil yang terdiri dari 1.500 personel Polri, 265 personel TNI dan didukung 1.291 personil dari instansi terkait lainnya,” kata Kapolda Kalbar Irjen Pol Suryanbodo Asmoro.

Suryanbodo menyampaikan itu usai memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupas Kapuas 2022 di Lapangan Jananuraga Polda Kalbar, Jumat, 22 April 2022.

“Untuk di Kalimantan Barat, operasi ini akan berlangsung mulai tanggal 28 April – 9 Mei. Besok sudah mulai melaksanakan pengamanan di Pos Pengamanan, Pos Pelayanan dan Pos Terpadu di seluruh jalur-jalur yang akan dilalui masyarakat yang akan melaksanakan mudik,” kata Kapolda.

Dalam operasi tersebut, ada 59 pos yang akan disiapkan. Pos itu terdiri dari pos pengamanan, pos pelayanan dan pos terpadu di seluruh Kalbar.

Sebelumnya, Suryanbodo Asmoro menjelaskan, dalam Operasi Ketupas Kapuas ini akan ada beberapa lokasi sasaran utama.

Di antaranya tempat keramaian seperti mall, kawasan perumahan yang mungkin ditinggalkan penghuni yang melaksanakan mudik.

“Kemudian bandara, sebagai tempat kedatangan maupun pergi. Ini yang paling sentral. Di mana, masyarakat banyak yang datang secara bergantian mobilitasnya baik yang datang maupun pergi,” kata Suryanbodo.

Selain bandara, pihaknya juga akan menampatkan pos di pelabuhan laut dan sungai, Pos Lintas Batas Negara (PLBN) dan jalur transportasi lainnya. Hal ini mengingat, lebaran kali ini diprediksi akan terjadi peningkatan pergerakan orang maupun barang melalui transportasi udara, laut, dan darat.

“Darat juga demikian, akan terjadi peningkatan mobilitas masyarakat yang tinggi,” kata Suryanbodo.

Dalam Apel Gelar Pasukan itu turut hadir Sekda Kalbar Harisson yang mewakili Gubernur Sutarmidji.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

6 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

7 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

7 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

8 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago