Categories: Nasional

Buron 13 Tahun, Koruptor BNI Cabang Pontianak Ditangkap di Bengkulu

KalbarOnline, Bengkulu – Setelah buron selama 13 tahun, koruptor BNI Cabang Pontianak Lim Kiong Hin alias A Heng ditangkap saat sedang sembunyi di Indekost di Kecamatan Ipuh, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu.

“Kita melakukan pemetaan dan menemukan keberadaan DPO (A Heng) dan kita lakukan penangkapan,” kata Asisten Intelijen Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bengkulu Mochamad Judhy Ismono, Senin (28/3/2022).

Saat ini A Heng sedang dalam perjalanan menuju Kota Bengkulu. “Sementara akan kita tahan di Kejati Bengkulu, menunggu kedatangan Kejati Kalimantan Barat tiba,” kata Judhy.

Seperti diketahui, A Heng melakukan tindak pidana korupsi yang mengakibatkan BNI Cabang Pontiakan mengalami kerugian Rp16,448 Miliar.

Pada 20 Agustus 2007, A Heng divonis bebas oleh Pengadilan Negeri (PN) Pontianak. Namun putusan banding di Pengadilan Tingggi Kalimantan Barat, ia dinyatakan bersalah.

Pengadilan Tingggi Kalimantan Barat memvonis A Heng 5 tahun penjara dan denda Rp100 Juta.

Pada 7 Oktober 2013, Mahkamah Agung (MA) menyatakan bahwa permohonan Peninjauan Kembali (PK) dari pemohon terdakwa ditolak.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

3 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

14 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

14 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

14 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

15 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

19 hours ago