Categories: Sintang

6 Auditor BPK RI Periksa LKPD Kabupaten Sintang TA 2021, Jarot Winarno: Saya Minta PPK dan PPTK Bekerjasama

KalbarOnline, Sintang – Tim Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) yang dipimpin Faujar Sukma Wibawa membawa 6 auditor untuk memeriksa Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Sintang Tahun Anggaran (TA) 2021.

“Saya minta PPK dan PPTK untuk bekerjasama dengan Auditor BPK saat pemeriksaan terinci ini,” kata Bupati Sintang Jarot Winarno.

Ia menyampaikan hal tersebut saat menerima kedatangan Tim Auditor BPK RI Perwakilan Kalbar, di Pendopo Bupati Sintang pada Senin 14 Maret 2022.

Jarot Winarno meminta jajarannya yang bertanggungjawab atas kegiatan tahun lalu untuk membantu Tim Auditor BPK RI Perwakilan Kalbar tersebut.

Di tempat yang sama, Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang Yosepha Hasnah menyampaikan, pemeriksaan terinci ini reguler setiap tahun.

“Saya minta OPD yang ada mohon untuk segera menindaklanjuti permintaan Tim BPK RI Kalbar” pinta Yosepha Hasnah.

Sementara Ketua Tim Auditor BPK RI Perwakilan Kalbar Faujar Sukma Wibawa mengatakan, ini pemeriksaan rutin.

“Pemeriksaan terinci ini satu kesatuan dengan pemeriksaan interim yang sudah kami lakukan sebelumnya,” jelas Faujar.

Tujuannya, memberikan keyakinan yang memadai apakah laporan keuangan Pemkab Sintang TA 2021 sudah disajikan secara wajar atau tidak.

“Laporan keuangan harus sesuai dengan standar akuntansi pemerintahan, kecukupan pengungkapan, kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan dan efektivitas sistem pengendalian internal,” kata Faujar.

Saat pemeriksaan interim kemarin, tambah dia, ada beberapa hal yang bisa memengaruhi kewajaran penyajian laporan keuangan Pemkab Sintang.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

3 hours ago

Mengabadikan Keindahan Alam di Bukit Penjamur: Destinasi Sunrise dan Sunset Terbaik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalimantan - Bukit Penjamur, sebuah spot menakjubkan untuk menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam,…

3 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

3 hours ago

Kasus Perdagangan 109 Kilogram Sisik Trenggiling Mulai Sidang

KalbarOnline, Mempawah - Pengadilan Negeri Mempawah menggelar sidang perdana perkara perdagangan sisik trenggiling sebanyak 109,54…

3 hours ago

Bapaslon Muda-Suyanto Mundur dari Jalur Perseorangan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon (bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2024,…

3 hours ago

Wabup Wahyudi Minta Dinas Terkait Proaktif Wujudkan Kapuas Hulu Layak Anak

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka secara resmi rapat koordinasi kabupaten…

6 hours ago