Categories: Berita Daerah

18 Pejabat Kalbar Baru Dilantik Hari Ini Setelah Sembuh dari Covid-19

KalbarOnline, Pontianak – Setelah sempat tertunda karena positif Covid-19, akhirnya 18 Pejabat Administrator dan Pengawas Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) dilantik pada Jumat (11/3/2022) hari ini.

“Mereka sudah Isolasi Mandiri dan dinyatakan negatif. Sehingga dilantik hari ini,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kalbar Harisson usai pelantikan di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalbar.

Harisson  berharap, 18 pejabat yang pelantikan sempat tertunda ini dapat memberikan pelayanan prima dan baik kepada masyarakat.

“Kita harapkan dengan dimutasi dan dilantik sebagai pejabat, mereka dapat berprestasi, menunjukkan kinerja yang baik di OPD masing-masing,” kata Harisson.

Karena saat ini, jelas Harisan, masyarakat perlu pelayanan yang sangat cepat dan tepat dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar.

Pengawasan terhadap ASN dan para pejabat di lingkungan Pemprov Kalbar akan terus dilakukan demi memberikan pelayanan prima kepada masyarakat

“Kinerja mereka akan dimonitor. Jika memang dianggap perlu dilakukan promosi atau mutasi karena kinerjanya semakin baik, kami akan berikan apresiasi,” kata Harisson.

Namun, ingat dia, jika kinerjanya semakin buruk, akan dimutasi dan promosi ulang.

“Sewaktu-waktu saya akan turun ke OPD secara mendadak untuk memantau kinerja mereka, demi meningkatkan pelayanan yang baik kepada masyarakat,” ucap Harisson.

Sebagai informasi, pada pelantikan kali ini ada 18 ASN yang dikukuhkan menempati jabatan yang baru, yakni 9 orang pada jabatan administrator dan 9 orang ditetapkan sebagai pejabat pengawas.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

3 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

14 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

14 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

14 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

18 hours ago