Categories: Sintang

Sintang dan Sekadau Sepakat Serahkan ke Kemendagri Selesaikan Batas Bungkong Baru – Sungsong

KalbarOnline, Sintang – Pemerintah Kabupaten Sintang dan Pemerintah Kabupaten Sekadau sepakat menyerahkan penyelesaian batas Desa Bungkong Baru dengan Desa Sungsong ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Hal ini ditandai dengan penandatanganan berita acara kesepakatan oleh Bupati Sintang Jarot Winarno dan Wakil Bupati Sekadau Subandrio, Kamis, 10 Maret 2022.

Berita acara kesepakatan yang ditandatangani itu tentang keseluruhan penarikan garis batas daerah Kabupaten Sintang dengan Kabupaten Sekadau kecuali pada sub segmen batas Desa Bungkong Baru, Kecamatan Sepauk, Kabupaten Sintang dan Desa Sungsong, Kecamatan Sekadau Hulu, Kabupaten Sekadau.

Sebelumnya, Bupati Jarot Winarno dan Wabup Subandrio terlebih dulu mengikuti rapat pembahasan hasil verifikasi lapangan dan pengambilan keputusan kesepakatan segmen batas Kabupaten Sintang dengan Kabupaten Sekadau dari Command Center Kantor Bupati Sintang.

Turut hadir pada rapat tersebut dengan Direktur Topinimi dan Batas Daerah Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri Sugiarto, Analis Kebijakan Biro Pemerintahan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Barat Toni Sunardi dan Kasi Rendal Topdam XII/Tanjungpura Mayor Ctp Agus Surya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

600 Pemuda Kalbar Terlibat dalam Aksi Menyala Kakak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - 600 generasi muda dari berbagai komunitas dan organisasi di Kalimantan Barat terlibat…

3 hours ago

Presiden Jokowi Kenakan Wastra Khas Kalbar di KTT World Water Forum

KalbarOnline, Pontianak - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo terlihat mengenakan wastra khas Kalimantan Barat (Kalbar)…

3 hours ago

PAN Restui Tjhai Chui Mie Maju Bersama Muhammadin di Pilwako Singkawang

KalbarOnline, Pontianak - DPP Partai Amanat Nasional (PAN) memberikan surat rekomendasi dukungan kepada bakal pasangan…

4 hours ago

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

13 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

13 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

13 hours ago