Categories: Nasional

RSUD Soedarso Pontianak Bisa Bedah Jantung Terbuka secara Mandiri Mulai 2023, Iwan Dakota: Syukur-syukur Bisa Dimulai Tahun Ini

Kalbar Online, Pontianak – Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita (RSJPDHK) berharap pada 2023 RSUD Soedarso Pontianak sudah bisa melakukan bedah jantung terbuka secara mandiri.

“Syukur-syukur bisa dimulai tahun ini. Tetapi akan kami nilai lagi,” kata Direktur Utama RSJPDHK Iwan Dakota, di Pontianak, Senin 7 Maret 2022 malam.

Seperti diketahui, RSUD Soedarso merupakan salah satu dari 54 RS di seluruh Indonesia yang masuk jejaring RSJPDHK.

Iwan Dakota mengatakan, Menteri Kesehatan (Menkes ) minta 2024 seluruh RS jejaring RSJPDHK harus sudah mulai melakukan bedah jantung terbuka secara mandiri.

“Tetapi kalau bisa 2023 mulai, maka lebih baik. Target kami 2023, kalau memang sarana prasarana sudah lengkap, tenaga kesehatan juga lengkap,” kata Iwan Dakota.

Pihaknya akan melakukan pendampingan supervisi, baik intervensi non-bedah maupun bedah terhadap RSUD Soedarso Pontianak.

Gubernur Kalbar Sutarmidji memberikan cinderamata kepada Direktur Utama RSJPDHK Iwan Dakota (Foto: J)

“Kalau bedah itu sampai 2 tahun akan kami dampingi, sampai benar-benar RSUD Soedarso bisa mandiri,” ucap Iwan Dakota.

RSUD Soedarso Pontianak termasuk mendapat skala prioritas karena letaknya di Provinsi Kalbar yang berbatasan langsung dengan negara tetangga.

“Tahun ini yang kami prioritaskan itu Kalbar dan Kepulauan Riau, daerah perbatasan lain sudah terselesaikan,” ungkap Iwan Dakota.

Selain menunggu dokter bedah menyelesaikan pendidikannya, ada beberapa profesi lain yang juga harus disiapkan, misalnya spesialis anestesi khusus jantung.

Kemudian dokter intensivist yang akan merawat pasien pascabedahnya nanti. Termasuk pula perawat bedah, perfusionist dan perawat intensivist.

“Semua memang harus disiapkan, agar RSUD Soedarso Pontianak bisa mencapai tingkat utama atau yang benar-benar bisa melakukan bedah jantung terbuka secara mandiri,” pungkas Iwan Dakota.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

2 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

5 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

6 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

7 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

8 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

22 hours ago