Categories: HeadlinesNasional

Lantik Kepengurusan HIPMI Kalbar 2021-2024, Mardani H Maming: Bantu Pemerintah Bangun Ekonomi

KalbarOnline, PontianakBadan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Provinsi Kalimantan Barat masa bakti 2021-2024 resmi dilantik dan dikukuhkan oleh Ketua Umum HIPMI Mardani H Maming di Hotel Mercure Pontianak, Sabtu, 5 Maret 2022.

Dalam amanatnya, Mardani berharap agar kepengurusan HIPMI Kalbar yang baru dapat berperan aktif bersama pemerintah membangun perekonomian dan melahirkan entrepreneur muda. Termasuk memulihkan perekonomian akibat Pandemi Covid-19.

“Pesan saya agar pengurus HIPMI Kalbar dapat berkolaborasi bersama Pak Gubernur. Apa yang bisa dikerjasamakan dengan pemerintah, laksanakan. Support pemerintah,” kata Mardani.

“Tak ada pengusaha yang hebat kalau tak bergandengan dengan pemerintah. Dukung pemerintah untuk membangun Kalbar bersama-sama bergandengan,” timpal Mardani.

Pelantikan kepengurusan BPD HIPMI Kalbar 2021-2024 (Foto: J)

Pemegang rekor MURI sebagai Bupati termuda di Indonesia itu juga mengingatkan kepada pengurus BPD HIPMI Kalbar yang baru agar dapat menggandeng semua pihak.

“Saya harap kepengurusan BPD HIPMI Kalbar yang baru ini lebih baik dari sebelumnya. Satu pesan saya, jangan ada lagi perbedaan dan kubu-kubu,” pesannya.

Sementara Ghulam Mohammad Sharon mengucap syukur setelah melalui proses yang cukup panjang akhirnya resmi memimpin HIPMI Kalbar.

“Alhamdulillah semua berjalan lancar, saya ucapkan terima kasih pada seluruh pihak yang terlibat,” kata Ghulam Mohammad Sharon.

Pelantikan kepengurusan BPD HIPMI Kalbar 2021-2024 (Foto: J)

Dalam kesempatan itu, Sharon juga mengharapkan dukungan dan bimbingan dari semua pihak, Gubernur, Wali Kota dan pihak lainnya.

Diketahui, Ghulam Mohammad Sharon terpilih sebagai Ketum BPD HIPMI Kalbar masa bakti 2021-2024 melalui Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) HIPMI Kalbar yang berlangsung di Hotel Golden Tulip Pontianak, pada 15 Desember 2021 lalu.

Sharon didampingi Sudirman sebagai Sekretaris Umum dan Erry Iriansyah sebagai Bendahara Umum.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

3 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

3 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

4 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

4 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

5 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

5 hours ago