Terseret Arus Sungai Kapuas Saat Wudhu, Manan Ditemukan Tak Bernyawa

KalbarOnline, Sanggau Manan (56), warga Desa Inggis, Kecamatan Mukok, Kabupaten Sanggau yang terseret arus Sungai Kapuas saat hendak mengambil wudhu, ditemukan meninggal dunia. Jasad Manan berhasil dievakuasi Tim SAR Gabungan.

“Saat ini korban sudah berhasil dievakuasi, korban kami temukan sudah tak bernyawa berjarak 135 meter dari lokasi korban diperkirakan jatuh. Jasad korban saat ini sudah diserahkan kepada pihak keluarga,” kata Kepala Kantor SAR Pontianak Yopi Haryadi dalam keterangan tertulis yang diterima KalbarOnline, Senin, 28 Februari 2022.

Sebelumnya diberitakan, Manan (56) hilang saat hendak mengambil wudhu. Dari keterangan keluarga, Manan hilang saat berada di tepi sungai, Minggu, 27 Februari 2022.

Baca Juga :  Lemahnya Kesadaran Perusahaan Laporkan TKA, Jumhuri: Baru 15 TKA Yang Melapor

Pencarian dilakukan hingga hari ini, Senin, 28 Februari 2022 (hari kedua) sebelum akhirnya berhasil ditemukan Tim SAR Gabungan dalam keadaan meninggal dunia.

Baca Juga :  Putra Daerah Asal Sanggau Kembali Harumkan Daerah di Bidang Kepemudaan

“Kami telah melakukan pencarian dengan menyelam di lokasi perkiraan jatuhnya korban. Selain itu pencarian permukaan juga dilakukan hingga radius 1 NM. Hingga akhirnya berhasil kami (Tim SAR Gabungan) temukan hari ini,” pungkas Yopi Haryadi.

Comment