Categories: Ketapang

Sekda Alexander Wilyo Tegaskan Komitmen Pemkab Ketapang Bina Olahraga

Sekda Alexander Wilyo Tegaskan Komitmen Pemkab Ketapang Bina Olahraga

Buka Liga Asosiasi Futsal Ketapang 2022

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang Alexander Wilyo mengapresiasi terselenggarannya Liga Asosiasi Futsal Ketapang (AFK) 2022 yang berlangsung di Lapangan Futsal Chrisma Ketapang, Sabtu, 5 Februari 2022.

“Sebagai pemerintah daerah, kita akan mendukung dan terus melakukan pembinaan terhadap asosiasi futsal begitu juga cabang olahraga sepak bola dan lainnya,” katanya saat membuka turnamen tersebut.

Alexander mengungkapkan, sejak enam tahun lalu, pihaknya dalam hal ini Pemerintah Kabupaten Ketapang telah memberikan dukungan dalam bentuk anggaran guna memfasilitasi even futsal di Kabupaten Ketapang.

“Artinya pemerintah daerah sudah mendukung dan memfasilitasi kejuaraan-kejuaraan futsal di Kabupaten Ketapang, seperti yang sudah kita laksanakan dari 2016, seperti Jurnalis Cup, Kajari Cup dan hari ini lahir lagi Liga AFK 2022,” ujarnya.

Dari ajang ini pula, kata dia, akan banyak muncul atlet berprestasi yang berasal dari Kabupaten Ketapang dan dapat mewakili Kabupaten Ketapang dalam ajang nasional.

“Seperti yang udah ada sekarang, Doni dari Pesaguan, dia sekarang kita anggap sudah jadi atlet futsal profesional, sudah mengikuti kejuaraan di tingkat nasional,” kata dia.

Sementara itu Ketua Asosiasi Futsal Kabupaten Ketapang (AFK) Agus Kurniawan mengatakan, Liga AFK 2022 diikuti 20 klub dengan sistem pertandingan kompetisi full.

“Akan ada 380 pertandingan, yang dilaksanakan setiap Sabtu dan Minggu, Insya Allah selesai dalam 19 minggu, ditambah libur puasa dan lebaran, jadi 24 minggu,” jelasnya usai seremonial pembukaan.

Agus menambahkan, pertandingan tak hanya digelar di Kota Ketapang namun juga akan dilaksanakan di Kecamatan Sandai.

“Paruh musim kita akan bermain di Kecamatan Sandai, jadi tanggal 7 dan 8 awal paruh musim kita akan melaksanakan tour turnamen di Kecamatan Sandai,” pungkasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

11 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

11 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

13 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

13 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

15 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

15 hours ago