Categories: Ketapang

Warga Tionghoa Pasang 700 Lampion Sambut Perayaan Imlek 2573 di Ketapang

Warga Tionghoa Pasang 700 Lampion Sambut Perayaan Imlek 2573 di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Sepekan menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2573 tahun 2022, warga Tionghoa di Ketapang mulai memasang berbagai pernak-pernik.

Sedikitnya ada 700 lampion sudah terpasang di beberapa titik, seperti di kawasan Jalan Merdeka Kabupaten Ketapang Kalbar, Rabu (25/1/2022) malam.

Ketua Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kabupaten Ketapang Susilo Aheng menyampaikan, pemasangan pernak pernik khas Imlek dilakukan guna menghias kota, khususnya di Jalan Mereka Selatan.

“Kita memang sengaja dipusatkan di Jalan Merdeka Selatan untuk menarik minat masyarakat walaupun dibuat sederhana,” ujar Aheng, Kamis (26/1/2022) siang.

Aheng menjelaskan, kendati tidak akan ada perayaan Imlek dan Cap Go Meh secara terbuka di tahun ini, namun pihaknya tetap memasang lampion agar susana Imlek tetap terasa di Kota Ketapang.

“Paling tidak kita berpartisipasi menghias kota Ketapang,” tambahnya.

Saat pemasangan lampion, warga Tionghoa di Kabupaten Ketapang juga dibantu oleh personel Kodim 1203 Ketapang melalui Koramil kota dan Babinsa.

“MABT didukung juga Dinas Pariwisata, pimpinan PLN Ketapang, Dinas perhubungan dan juga teman-teman, ada juga relawan dan Sekretaris Ansor Ketapang ikut mendukung dan membantu kita dalam proses pemasangan lampion,” tandasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

14 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

17 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

18 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

18 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

19 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

19 hours ago