Categories: HeadlinesPontianak

20 Rumah Warga di Banjar Serasan Pontianak Diterjang Angin Puting Beliung

20 Rumah Warga di Banjar Serasan Pontianak Diterjang Angin Puting Beliung

KalbarOnline, Pontianak – Sedikitnya 20 rumah warga di Kelurahan Banjar Serasan, Kecamatan Pontianak Timur rusak akibat diterjang angin puting beliung, Minggu sore, 16 Januari 2022. Hal inipun dibenarkan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pontianak Haryadi Triwibowo saat dihubungi KalbarOnline, Minggu malam.

“Ada 20 rumah tedampak angin puting beliung,” kata Haryadi.

20 Rumah Warga di Banjar Serasan Pontianak Diterjang Angin Puting Beliung (Foto: istimewa)

Berdasarkan data yang dihimpun BPBD Pontianak, dari total rumah warga yang dihantam angin tidak mengalami rusak berat.

“Alhamdulillah, tidak ada korban. Warga masih tinggal di rumah masing-masing,” katanya.

20 Rumah Warga di Banjar Serasan Pontianak Diterjang Angin Puting Beliung (Foto: Istimewa)

Peristiwa tersebut terekam kamera warga dan beredar di media sosial. Dari video amatir itu, tampak menyapu rumah warga. Atap rumah warga tampak beterbangan.

Haryadi pun mengatakan bahwa pihaknya telah mendata rumah yang rusak akibat diterjang angin puting beliung tersebut. Dari data tersebut nantinya akan diserahkan ke dinas terkait, untuk selanjutnya diberikan bantuan oleh Pemerintah Kota Pontianak.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Polres Melawi Tangkap Dua Pelaku Penyalahgunaan Narkoba

KalbarOnline, Melawi - Sat Resnarkoba Polres Melawi menangkap dua pelaku penyalahgunaan narkoba berinisial EM (23…

3 hours ago

Sambut HUT Kota Putussibau ke 129, Bupati Ajak Masyarakat Kapuas Hulu Terapkan 3R Pengelolaan Sampah

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Putussibau ke 129 yang…

4 hours ago

BMKG Kalbar: Waspada Cuaca Ekstrem dari 31 Mei sampai 4 Juni 2024

KalbarOnline, Pontianak - Stasiun Meteorologi Kelas I Supadio BMKG Kalbar mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap…

4 hours ago

Bupati Fransiskus dan Ketua KONI Anwar Sanusi Nobar Kejuaraan Bola Voli Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Fransiskus Diaan yang juga Ketua Umum Pengkab Persatuan Bola Voli Seluruh…

4 hours ago

Proliga 2024 Bakal Digelar di Pontianak, Harga Tiket Mulai dari Rp 150 Ribu

KalbarOnline, Pontianak - Turnamen bola voli profesional, Proliga 2024 akan berlangsung di Kota Pontianak, Kalimantan…

4 hours ago

Satreskoba Polres Kapuas Hulu Ringkus Pengedar Sabu di Simpang Silat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Polres Kapuas Hulu menangkap seorang pria berinisial YF, pada Senin (27/05/2024),…

4 hours ago