Categories: Landak

Cakupan Vaksinasi Landak Kedua Tertinggi di Kalbar

Cakupan Vaksinasi Landak Kedua Tertinggi di Kalbar

KalbarOnline, Landak – Persentase cakupan Vaksinasi Covid-19 dosis pertama Kabupaten Landak mencapai angka 80,42 persen dan menduduki peringkat kedua se-Kalbar. Hal itu berdasarkan data cakupan vaksinasi berbasis Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang dikeluarkan oleh Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) per tanggal 5 Januari 2022.

Data tersebut menunjukkan lompatan yang begitu cepat dari Kabupaten Landak untuk meningkatkan partisipasi masyarakat menjalani vaksinasi Covid-19.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat, tenaga kesehatan, dan semua pihak yang sudah bersama-sama mensukseskan pelaksanaan vaksinasi di seluruh wilayah Kabupaten Landak, sehingga kita saat ini sudah berada di posisi kedua di Kalimantan Barat,” kata Karolin, Rabu, 5 Januari 2022.

Sasaran masyarakat yang sudah divaksin mencapai 282.111 orang dengan masyarakat yang sudah vaksin pertama 226.865 orang dengan persentase 80,42 persen dan yang sudah vaksin kedua 125.665 orang dengan persentase 44,54 persen.

Bupati Karolin berpesan agar Dinas Kesehatan Kabupaten Landak untuk terus mengejar capaian target pada vaksinasi kedua.

“Saya meminta Dinas Kesehatan Kabupaten Landak untuk mengejar capaian vaksinasi kedua hingga 70 persen, dan saat ini pelaksanaan vaksinasi baik untuk vaksin pertama maupun vaksin kedua masih terus berjalan di Kabupaten Landak,” terang Karolin.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

11 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

14 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

15 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

15 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

16 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

16 hours ago