Categories: HeadlinesLandak

Gubernur dan Bupati Kunjungi Posko Pengamanan Nataru di Pasar Ngabang

Gubernur dan Bupati Kunjungi Posko Pengamanan Nataru di Pasar Ngabang

KalbarOnline, Landak – Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji bersama Bupati Landak Karolin Margret Natasa berkunjung ke Posko Pengamanan Natal dan Tahun Baru di Pasar Ngabang, Sabtu, 25 Desember 2021.

Kunjungan itu dalam rangka memastikan perayaan Natal berjalan aman dan sehat sekaligus memberikan semangat kepada para petugas.

“Kami menerima kunjungan Gubernur Kalbar dalam rangka mengecek pelaksanaan Natal dan ibadah yang ada di Kabupaten Landak,” kata Bupati Karolin.

Pihaknya, kata Karolin, juga sudah melaporkan kepada Gubernur Kalbar berbagai persiapan yang sudah telah dilakukan dalam menghadapi Natal dan tahun baru.

“Kemudian kesiapan menghadapi kemungkinan adanya varian omicron, laporan vaksinasi Covid-19 dan kita juga melihat posko pelayanan kepada masyarakat yang melaksanakan Natal dan tahun baru,” kata Karolin.

Selain itu, lanjut Karolin, pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk tidak menggelar acara lain selain beribadah di Gereja. Hal ini sebagaimana arahan Gubernur, Pangdam XII/Tanjungpura dan Kapolda Kalbar.

“Semoga natal dan tahun baru kali ini situasi aman dan terkendali serta sehat,” kata Karolin.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Windy Harisson Dorong Masyarakat Selalu Lestarikan Budaya dan Kerajinan Lokal

KalbarOnline, Pontianak - Pj Ketua Dekranasda Kalbar, Windy Prihastari mendorong masyarakat Kalbar untuk selalu melestarikan…

37 mins ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat “Flexing” Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengajak masyarakat terutama anak muda untuk…

3 hours ago

Pesan Kasatpolair Kapuas Hulu di Hari Laut Sedunia: Buanglah Sampah pada Tempatnya

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia (World Oceans Day) yang jatuh pada…

3 hours ago

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

8 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

8 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

8 hours ago