Categories: Ketapang

Bupati Martin Serahkan Nilai Pelayanan Publik ke Perangkat Daerah Ketapang

Bupati Martin Serahkan Nilai Pelayanan Publik ke Perangkat Daerah Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang Martin Rantan memimpin apel gabungan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang yang berlangsung di Halaman Kantor Bupati Ketapang, Senin pagi, 13 Desember 2021.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Martin mengucapkan selamat kepada 28 orang peserta pelatihan mental dan kedisiplinan yang telah melaksanakan kegiatan dengan baik.

“Saya berharap agar para peserta menanamkan dan melaksanakan dengan sebaik-baiknya materi yang telah diterima dalam melaksanakan tugas dan fungsi di masing-masing unit kerja,” katanya.

Selain itu, Martin Rantan juga mengucapkan selamat kepada 12 Kepala Perangkat Daerah beserta jajarannya yang telah menerima nilai pelayanan publik dengan kategori tinggi dan 15 Perangkat Daerah dengan kategori nilai sedang.

“Pada tahun 2021 ini, terdapat 16 perangkat daerah yang telah berhasil keluar dari kategori nilai rendah dari total 20 perangkat daerah yang bernilai rendah pada saat pelaksanaan penilaian pelayanan publik tahun 2020 yang lalu,” ujarnya.

Selain penyerahan penilaian pelayanan publik, Bupati Martin juga menyerahkan kendaraan roda empat kepada enam UPTD Puskesmas sebagai penunjang pelayanan kesehatan masyarakat.

“Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kabupaten Ketapang dan merupakan komitmen Pemerintah Kabupaten Ketapang dalam penerapan strategi pembangunan melalui Panca Karya yaitu “Ketapang Sehat”,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Martin Rantan juga menyampaikan bahwa cakupan vaksi‌nasi Covid-19 di Kabupaten Ketapang sampai dengan periode 10 Desember 2021 berjumlah 355.187 dengan persentase 42,6 persen.

“Dengan capaian ini, saya mengajak semua peserta apel untuk melakukan edukasi secara massif terkait vaksinasi baik tingkat keamanannya maupun manfaatnya dimulai dari lingkungan keluarga, kerabat, teman dan lain sebagainya untuk menciptakan kondisi herd immunity di Kabupaten Ketapang,” tandasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

5 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

10 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

11 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

11 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

12 hours ago