Categories: Ketapang

Wabup Farhan Resmikan Pembangunan Gereja GPIB Ebenhaizer Ketapang

Wabup Farhan Resmikan Pembangunan Gereja GPIB Ebenhaizer Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Ketapang Farhan meresmikan pembangunan gedung Gereja GPIB Ebenhaizer yang terletak di Jalan Lingkar Kota Ketapang, Kamis (2/12/2021).

Dalam kesempatan tersebut, Farhan meminta kepada seluruh masyarakat Ketapang agar bisa memberikan dukungan terhadap pembangunan rumah ibadah gereja ini.

“Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Ketapang, Saya harap dapat memberikan dukungan atas pembangunan gereja ini agar tercipta toleransi umat beragama yang kuat di Ketapang ini,” ujarnya.

Lebih lanjut, Farhan mengatakan, dengan adanya pembangunan gereja yang baru ini diharapkan dapat menjadi salah satu motor penggerak tali kerukunan antar umat beragama yang telah diakui oleh negara Republik Indonesia.

“Saya mengimbau kepada pengurus, serta Ketua Pembangunan Gereja GPIB Ebenhaizer agar terus semangat dalam melakukan pembangunan ini terutama dalam menghimpun dana-dana umat agar pembangunan gereja ini lancar sesuai dengan yang direncanakan,” katanya.

“Kami selaku Pemerintah Kabupaten Ketapang tentunya selalu memfasilitasi pembangunan-pembangunan rumah ibadah keagamaan demi memberikan kerukunan antar umat beragama di Ketapang ini,” pungkasnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Menemukan Keindahan Alam di Air Terjun Melanggar

KalbarOnline, Air Besar - Air terjun Melanggar, sebuah destinasi alam yang memukau, terletak di Desa…

9 hours ago

2,4 Juta Bidang Tanah Terdaftar dalam 100 Hari Kerja Menteri AHY

KalbarOnline, Jakarta - Sebanyak 2,4 juta bidang tanah berhasil didaftarkan dalam masa 100 hari kerja…

12 hours ago

BPBD Kalbar Gelar Rakor Antisipasi Bencana

KalbarOnline, Pontianak- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalimantan Barat, menggelar Rapat Koordinasi Kepala Pelaksana…

12 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

1 day ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

1 day ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

1 day ago