Bupati Dadi Dilantik Sebagai Kamabicab Gerakan Pramuka Melawi

Bupati Dadi Dilantik Sebagai Kamabicab Gerakan Pramuka Melawi

KalbarOnline, Melawi – Bupati Melawi Dadi Sunarya UY, dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Melawi Masa Bakti 2021-2026.

Pelantikan langsung dilakukan oleh Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Provinsi Kalbar, Syarif Abdullah Alkadrie, dalam acara Musyawarah Cabang (Muscab) Gerakan Pramuka Melawi 2021, bertempat di Graha Sukiman Nanga Pinoh, Sabtu (20/11/2021).

Pelantikan tersebut ditandai dengan pengucapan sumpah dan pengucapan Tri Satya Pramuka, dilanjutkan dengan penyematan tanda jabatan, dan pembacaan ikrar oleh Bupati Dadi Sunarya UY selaku Ketua Kamabicab Melawi yang baru saja dikukuhkan.

Dalam sambutannya, Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Provinsi Kalbar, Syarif Abdullah AlkadrieSyarif Abdullah mengatakan, tujuan Gerakan Pramuka adalah untuk membangun mental, moral spiritual, intelektual dan fisiknya sehingga menjadi manusia yang beriman dan berwatak berbudi luhur dan berjiwa Pancasila.

Baca Juga :  Temukan Fakta Banyak Warga Kalteng Sering Belanja Beras di Melawi, Harisson: Salah Satu Faktor Kenaikan Harga

Gerakan Pramuka kata Syarif juga menjadi wahana pendidikan karakter. Ini menjadi hal penting di masa kini mengingat jiwa nasionalisme kalangan muda mulai terkikis. Peran Pramuka untuk meningkatkan mendidik dan membangun karakter yang pancasilais.

“Pramuka sebagai garda terdepan. Wahana untuk berkumpul bersama, tidak melihat sekat dan baju,” ujarnya.

Syarif Abdullah berharap Mabicab dan Kwarcab semakin sinergi agar cita-cita gerakan Pramuka semakin baik di masyarakat. Tak hanya dikenal karena tepuk tangan, menyanyi atau baris berbaris.

Baca Juga :  Buka Musda KAHMI, Bupati Dadi: Sumbangsih KAHMI Penting untuk Melawi

Bupati Melawi, Dadi Sunarya UY saat membuka Muscab IV Gerakan Pramuka Kwarcab Melawi menyampaikan keberadaan Gerakan Pramuka sebagai gerakan pendidikan non formal harus mampu memberikan pengaruh dan dampak positif kepada generasi muda sehingga diharapkan kiprahnya menjadi barometer sebagai pembina generasi muda diluar pendidikan formal.

“Saya akan berusaha selaku Ketua Mabicab akan memberikan dukungan untuk pengembangan dan pembinaan pramuka yang diselenggarakan oleh Kwarcab Melawi,” ujarnya.

Dadi berharap berharap Muscab ini sebagai tonggak awal kepengurusan, nantinya akan mampu menciptakan kader pembina pramuka yang siap menghadapi tantangan untuk memberikan bimbingan, pengayoman dan memandu para generasi muda.

Comment