Categories: HeadlinesPontianak

Satpol PP Bongkar Bangunan Liar di Kawasan GOR Pontianak

Satpol PP Bongkar Bangunan Liar di Kawasan GOR Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melalui Satuan Polisi Pamong Praja melakukan pembongkaran bangunan liar di kawasan GOR Pontianak, Selasa, 16 November 2021.

Pembongkaran tersebut dipimpin langsung Kasatpol PP didampingi Kadisporapar, Inspektur, Perwakilan Badan Keuangan dan Aset Daerah dan Perwakilan Biro Hukum.

“Hari ini kita membongkar bangunan yang terletak di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak tepatnya di Jalan Letkol Sugiono,” kata Kasatpol PP Kalbar Anthonius Rawing.

Rawing mengatakan, bangunan yang dibongkar adalah bangunan yang sengaja dibangun oleh masyarakat di atas tanah milik Pemerintah Provinsi Kalbar.

“Mereka ini membangun di atas tanah yang sudah bersertifikat hak milik Pemerintah Provinsi Kalbar,” kata Rawing.

Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melalui Satuan Polisi Pamong Praja melakukan pembongkaran bangunan liar di kawasan GOR Pontianak, Selasa, 16 November 2021. Pembongkaran tersebut dipimpin langsung Kasatpol PP didampingi Kadisporapar, Inspektur, Perwakilan Badan Keuangan dan Aset Daerah dan Perwakilan Biro Hukum (Foto: Satpol PP Kalbar)

“Putusan Pengadilan Negeri Pontianak Nomor 156/Pdt.G/2019/PN Ptk pun menyatakan bahwa tanah yang di atasnya mereka bangun itu adalah tanah milik Pemerintah Provinsi Kalbar,” tegas Rawing.

Oleh karena itu, sesuai kewenangannya dalam melakukan penegakan Peraturan Daerah (Perda) dan Peraturan Kepala Daerah (Perkada), Satpol PP Provinsi Kalbar bersama Perangkat Daerah terkait ditugaskan untuk membongkar bangunan tersebut.

Rawing juga menjelaskan tahapan-tahapan yang telah dilakukan Pemerintah Provinsi Kalbar hingga akhirnya dilakukan pembongkaran.

“Pemerintah Provinsi Kalbar dalam hal ini telah berupaya mengedepankan dialog dan humanis. Sebelumnya, oknum yang membangun dan mendiami bangunan itu sudah kita ajak bertemu lalu diberikan peringatan pertama, kedua hingga ketiga,” katanya.

Page: 1 2 3 4

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

52 mins ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

55 mins ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

57 mins ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

1 hour ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu A. Yani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

1 hour ago

Sore Ini, GOR Terpadu A. Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

3 hours ago