Categories: Sanggau

Bupati Sanggau Apresiasi Bantuan Gapki Kalbar untuk Warga Terdampak Banjir

Bupati Sanggau Apresiasi Bantuan Gapki Kalbar untuk Warga Terdampak Banjir

KalbarOnline, Sanggau – Bupati Sanggau Paolus Hadi menerima secara langsung bantuan dari Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (Gapki) Kalimantan Barat untuk warga terdampak banjir di kabupaten itu.

Penyerahan 1.500 paket sembako dan 7,5 ton beras tersebut dilakukan secara langsung oleh Ketua Gapki Kalbar Purwati Munawir di Kantor Bupati Sanggau, Jumat (19/11/2021).

“Hari ini saya menerima bantuan dari Gapki Kalimantan Barat. Terima kasih untuk peduli terhadap banjir di Kabupaten Sanggau,” ungkap Paolus Hadi mengapresiasi bantuan dari asosiasi bagi perusahaan sawit tersebut.

Dia mengatakan, 1.500 paket dan 7,5 ton beras tersebut akan segera didistribusikan sesuai dengan peruntukannya. Dirinya juga yakin bantuan tersebut akan sangat bermanfaat untuk masyarakat di Kabupaten Sanggau.

Sementara Ketua Gapki Kalbar Purwati Munawir, mengatakan bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian perusahaan sawit terhadap warga yang menghadapi kondisi banjir. Dirinya berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban masyarakat.

“Kami juga mendoakan agar bencana ini segera berlalu. Masyarakat dapat kembali pulih dan beraktivitas seperti sediakala,” ucapnya.

Tak hanya di Kabupaten Sanggau, bantuan serupa juga sudah disalurkan di Kabupaten Sintang, Melawi, Sekadau dan Kapuas Hulu, yang notabene merupakan kabupaten terdampak banjir.

Pihaknya berkomitmen membantu pemerintah dalam penangangan banjir dengan cara memberikan bantuan berupa sembako untuk warga terdampak, serta bentuk bantuan lainnya yang bisa dilakukan.

“Seperti kemarin ada perusahaan sawit anggota Gapki di Sintang yang menyiapkan truk untuk melakukan evakuasi pasien. Kemudian ada pembuatan jembatan darurat oleh perusahaan agar bisa dilalui oleh warga lantaran jalannya yang tergenang air,” katanya.

Sejak awal pihaknya bergerak cepat menyalurkan bantuan agar masyarakat dapat tertolong dengan segera. Menurutnya, bencana banjir tahun ini cukup parah dan sudah sepatutnya perlu mendapatkan perhatian dari banyak pihak

“Karena itu perlu peran semua pihak, saling bergotong royong membantu warga dalam penanganan banjir kali ini,” pungkasnya. (*)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Jelang Pilkada 2024, Polsek Suhaid Lakukan Patroli Dialogis

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Jelang pilkada serentak 2024, Kepolisian Sektor (Polsek) Suhaid jajaran Polres Kapuas…

8 mins ago

Dalam 100 Hari Kerja, Menteri AHY Berhasil Selamatkan Rp 893,14 Miliar Risiko Kerugian Negara

KalbarOnline, Jakarta - Di bawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) selama 100 hari kerja, Kementerian…

1 hour ago

Tingkatkan Pendapatan Ekonomi Masyarakat Melalui Hilirisasi Minyak Kelapa Sawit

KalbarOnline, Pontianak - Komoditas kelapa sawit merupakan salah satu komoditas unggulan Indonesia, termasuk di Provinsi…

1 hour ago

Sekcam Pontianak Selatan Nilai Kumpulan BTPN Syariah Ideal Berdayakan Ibu-Ibu Pelaku Usaha Ultramikro

KalbarOnline, Pontianak - Memiliki visi menjadi bank syariah terbaik untuk keuangan inklusif, menjadikan BTPN Syariah…

15 hours ago

Sutarmidji Optimis Bakal Sapu Kemenangan di Pilkada Serentak Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengaku optimis bakal menyapu kemenangan pada pemilihan…

15 hours ago

Lihat Kinerja dan Hasil Survei, Demokrat Serahkan Surat Tugas ke Calon Gubernur Kalbar Sutarmidji

KalbarOnline, Pontianak - Partai Demokrat secara resmi menyerahkan surat tugas kepada Sutarmidji sebagai calon Gubernur…

15 hours ago