Categories: Kapuas Hulu

BPBD Kapuas Hulu Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Kebakaran di Buak Limbang

BPBD Kapuas Hulu Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Kebakaran di Buak Limbang

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kapuas Hulu menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran di Dusun Buak Mau, Desa Buak Limbang, Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu.

Bantuan berupa sembako dan pakaian layak pakai tersebut diserahkan langsung Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kapuas Hulu Gunawan yang disaksikan Camat Pengkadan, Danramil, Polsek serta unsur pejabat Desa dan Kapala Dusun yang diterima langsung oleh ahli waris korban, Minggu, 24 Oktober 2021.

“Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian kita untuk meringankan beban korban kebakaran. Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu turut prihatin dan menyampaikan turut berbelasungkawa atas musibah kebakaran ini,” katanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, kebakaran hebat menghanguskan sebuah rumah yang terjadi di Dusun Buak Mau, Desa Buak Limbang, Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu, Sabtu malam, 23 Oktober 2021.

Akibat peristiwa itu, seorang penghuni rumah tewas terpanggang. Korban bernama Devi Susilawati (31). Hal ini turut dibenarkan oleh Kepala BPBD Kapuas Hulu Gunawan, saat dikonfirmasi wartawan via WhatsApp.

Kata Gunawan, rumah yang terbakar tersebut merupakan milik Harmok, warga setempat. Menurut Gunawan, peristiwa kebakaran tersebut diperkirakan terjadi sekitar pukul 22.28 WIB.

“Kebakaran itu menelan korban jiwa atas nama Devi Susilawati. Kita juga belum mengetahui taksiran kerugian dari kejadian kebakaran itu,” katanya.

Kata Gunawan, api baru dapat dipadamkan beberapa jam setelah kejadian. (Ishaq)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Sebelum Jadi Kreasi Busana, Wastra Kalbar Kerap Hanya Dijadikan Sebagai Taplak Meja

KalbarOnline, Pontianak - Owner Galeri Sintang yang juga penggiat ekonomi kreatif (ekraf) di Kabupaten Sintang,…

10 mins ago

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

4 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

5 hours ago

Pemuda Ini Bacok Pria yang Salah Karena Cemburu

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemuda berinisial MF (19 tahun) diamankan polisi lantaran membacok seorang pria…

5 hours ago

Presiden Jokowi Tandai Pembangunan PLN Hub, Pusat Ekosistem Transisi Energi dan Layanan Digital di Jantung IKN

KalbarOnline, Kaltim - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) melakukan peletakan batu pertama pembangunan pusat…

5 hours ago

Kepsek SMAN 1 Pontianak Yakinkan Tidak Ada Tindakan Kecurangan Saat PPDB 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 dibuka pada 10 Juni 2024,…

8 hours ago