Bupati Martin Tanam Padi Serentak di Kawasan Pampang Seribu MHU

Bupati Martin Tanam Padi Serentak di Kawasan Pampang Seribu MHU

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang Martin Rantan melakukan penanaman padi serentak di kawasan Pampang Seribu Dusun Impala, Desa Kuala Satong, Kecamatan Matan Hilir Utara (MHU). Kegiatan itu merupakan rangkaian kunjungan kerja Martin Rantan di Kecamatan Matan Hilir Utara, Kamis, 14 Oktober 2021.

Penanaman serentak tersebut diikuti oleh 18 Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kabupaten Ketapang yang dilaksanakan secara virtual. Kegiatan tersebut juga diikuti oleh para Kepala Organisasi Perangkat Daerah terkait, Tim BP3FE-KPCT-AP, serta masyarakat setempat.

Baca Juga :  Sekda Alexander Ajak OPD dan Camat Samakan Persepsi Wujudkan Ketapang Adil Sejahtera

Bupati Martin Rantan mengatakan, dalam waktu dekat pihaknya akan menerbitkan Peraturan Bupati. Pemerintah Kabupaten Ketapang akan menjadikan Desa Kuala Satong lokasi proyek strategis daerah.

“Khusus Desa Kuala Satong ini menjadi desa yang mengelola kawasan agroforestri, jadi di sini ada budidaya tanaman dan kehutanan,” katanya.

Martin berharap di desa tersebut dapat memiliki daya ungkit agar dapat tumbuh dan berkembang sebagai daerah yang mampu mensuplai hasil pertanian dan kehutanan.

Baca Juga :  Masjid Agung Al-Ikhlas Ketapang Siap Gelar Salat Idul Fitri 1442 Hijriah: Jamaah Wajib Prokes Ketat

“Masyarakat dapat menjual hasilnya, masyarakat dapat duit, dapat belanja, sehingga terjadilah pertumbuhan ekonomi,” katanya.

Sementara Kepala Dinas Pertanian Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Ketapang Sikat Gudag menjelaskan, lokasi itu menjadi sentra penanaman padi. Penanaman dilakukan dua kali dalam setahun. Ini dilakukan agar para petani dapat meningkatkan kesejahteraan.

“Penanaman padi secara serentak tidak hanya di sini, ini adalah sentra penanaman serentak, pada 320 hektar lahan lainya juga ditanam di seluruh Kabupaten Ketapang,” katanya.

Comment