Categories: Kapuas Hulu

Kajari Kapuas Hulu Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Banjir

Kajari Kapuas Hulu Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Banjir

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kapuas Hulu Safi bersama Ketua Ikatan Adhiyaksa Dharmakarini (IAD) Kapuas Hulu menyalurkan bantuan paket sembako untuk korban banjir di sejumlah titik wilayah Putussibau Selatan, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.

“Bantuan tersebut dari IAD Kalbar yang kami salurkan untuk korban banjir, semoga dapat meringankan beban warga korban banjir,” kata Safi saat menyalurkan bantuan paket sembako di Teluk Barak, Kecamatan Putussibau Selatan, Kapuas Hulu, Jumat.

Disampaikan Safi, Kejaksaan Negeri Kapuas Hulu melalui IAD turut prihatin atas musibah banjir yang melanda Kapuas Hulu yang mengakibatkan pemukiman warga terendam.

Menurut dia, paket sembako sebanyak 100 paket tersebut disalurkan di sejumlah titik seperti di Teluk Barak di RT 08/RW 02 Kelurahan Kedamin Hilir sebanyak 40 paket sembako, kemudian disalurkan di Desa Kampung Jati dan Panti Asuhan Baitul Maqdis Kedamin Kecamatan Putussibau Selatan.

“Bantuan yang kami berikan tidak seberapa, kami berharap dapat sedikit mengurangi beban masyarakat terdampak banjir,” ucap Safi yang merupakan Pembina IAD Kapuas Hulu.

Sementara itu, Ketua RT 08 Teluk Barak Kecamatan Putussibau Selatan Ahmad Yani menyampaikan terima kasih atas kepedulian Ikatan Adhiyaksa Dharmakarini (IAD) Kapuas Hulu terhadap warga yang terdampak banjir.

“Bantuan itu sangat bermanfaat bagi warga kami yang menjadi korban banjir, apalagi banjir merendam pemukiman warga,” jelas Ahmad Yani.

Ia pun berharap ada bantuan dari pihak lainnnya, dengan harapan bisa meringankan beban masyarakat di tengah sulitnya perekonomian masyarakat saat ini.

Banjir di Kapuas Hulu terjadi pada 2-3 Oktober 2021 merendam 10 kecamatan dan 4 Oktober 2021 banjir melanda Kecamatan Embaloh Hilir sehingga terdapat 11 kecamatan terdampak banjir.

Berdasarkan data BPBD Kapuas Hulu banjir merendam 10.596 rumah penduduk dengan 14.213 kepala keluarga terdiri dari 43.783 jiwa serta 228 fasilitas umum yang terdampak banjir. (Antara)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

4 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

5 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

5 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

5 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

23 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago