Categories: HeadlinesPontianak

Covid Melandai, Dewan Pontianak Harap Ekonomi Masyarakat Bangkit

Covid Melandai, Dewan Pontianak Harap Ekonomi Masyarakat Bangkit

KalbarOnline, Pontianak – Anggota DPRD Kota Pontianak Widodo mengucap syukur Kota Pontianak sudah berada di PPKM level dua bahkan sudah berada di zona kuning.

Seiring dengan melandainya kasus Covid-19 di Kota Pontianak, Widodo berharap aktivitas ekonomi terutama di sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah dapat kembali menggeliat.

“Memang kita lihat sektor perekonomian sudah mulai bergerak. Rumah-rumah makan sudah mulai buka, dan kegiatan kecil lainnya juga sudah mulai dibuka sehingga ini bisa perekonomian masyarakat bisa bangkit,” katanya kepada wartawan, Jumat, 8 Oktober 2021.

Meski demikian, Politisi Partai Persatuan Pembangunan ini berharap masyarakat tetap disiplin menjalan protokol kesehatan. Lantaran pandemi Covid-19 masih mengintai dan belum diketahui pasti kapan berakhir.

“Tapi kita berharap segera berakhir. Masyarakat dan pemerintah harus bisa saling menjaga agar kegiatan yang dilakukan sesuai protokol kesehatan yang dianjurkan Satgas Covid-19,” katanya.

Selain itu, kata Widodo, berbagai program Pemerintah Kota Pontianak yang bersumber dari APBD dibantu APBN sudah mulai berjalan, sehingga ada perputaran uang di masyarakat.

Semua kegiatan Pemerintah diharapkannya dapat selesai tepat waktu di akhir tahun ini.

“Sehingga semua anggaran bisa terserap untuk kebutuhan masyarakat. Sehingga masyarakat bisa menikmati hasil pembangunan dan pemerintah bisa melaksanakan kegiatan sebagaimana yang sudah direncanakan,” katanya.

Widodo melihat pembangunan di Kota Pontianak hingga saat ini tak mengalami kendala. Memang, kata dia, beberapa waktu sempat mengalami keterlambatan dari sisi administrasi, namun sekarang semuanya sudah berjalan sebagaimana mestinya.

“Masyarakat untuk mencari pekerjaan juga sudah tidak sulit. Karena bisa terserap untuk pembangunan Kota Pontianak. Kita berharap pemerintah tidak hanya mengandalkan APBD, kita harus mengupayakan adanya investasi-investasi dari luar. Sehingga penyerapan tenaga kerja akan kontinyu dan terus menerus,” tutupnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Windy Harisson Dorong Masyarakat Selalu Lestarikan Budaya dan Kerajinan Lokal

KalbarOnline, Pontianak - Pj Ketua Dekranasda Kalbar, Windy Prihastari mendorong masyarakat Kalbar untuk selalu melestarikan…

3 mins ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat “Flexing” Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengajak masyarakat terutama anak muda untuk…

2 hours ago

Pesan Kasatpolair Kapuas Hulu di Hari Laut Sedunia: Buanglah Sampah pada Tempatnya

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia (World Oceans Day) yang jatuh pada…

2 hours ago

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

7 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

7 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

8 hours ago