Categories: HeadlinesPontianak

AHY Puji Pertumbuhan Ekonomi dan Penanganan Covid-19 Kalbar

AHY Puji Pertumbuhan Ekonomi dan Penanganan Covid-19 Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono memuji pertumbuhan ekonomi Kalimantan Barat yang berhasil tumbuh 10,8 persen pada triwulan ke dua tahun 2021. Hal tersebut disampaikannya saat bertemu Gubernur Kalbar Sutarmidji di Kantor Gubernur Kalbar, Selasa, 22 September 2021.

“Saya mengapresiasi pertumbuhan ekonomi Kalbar bisa mencapai 10 persen lebih. Artinya di atas pertumbuhan nasional di kuartal kedua tahun ini,” kata AHY.

Putra Presiden SBY ini berharap, peningkatan ekonomi itu juga dibarengi dengan peningkatan daya beli masyarakat yang semakin baik. Sehingga bisa membuat masyarakat bangkit pandemi covid-19.

Selain ekonomi, dia juga mengapresiasi penanganan Covid-19 yang dilakukan Pemerintah Provinsi Kalbar. Hal ini lantaran, hingga Rabu (22/9/2021), Covid-19 di Kalbar relatif terkendali. Seluruh wilayah berada di zona kuning.

AHY pun mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat Gubernur Kalbar Sutarmidji terhadap dirinya. Selama dua hari ke depan dia akan menjalani lawatannya di Kalbar untuk menyapa kader dan masyarakat juga meresmikan kantor DPD Demokrat Kalbar bersama Gubernur.

“Besok saya akan meresmikan Kantor DPD Demokrat Kalbar bersama bapak Gubernur. Kami bangga pada akhirnya bisa memiliki rumah rakyat, rumah kader yang mudah-mudahan membawa kebaikan dan keberkahan untuk semua,” pungkasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

15 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

15 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

17 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

17 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

19 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

19 hours ago